Hubungan Antara Vegapunk dan Monkey D Dragon di One Piece, Ternyata Ayah Mantu! Lilith Ibu Luffy?

28 Oktober 2022, 14:26 WIB
Ibu Luffy Anak Vegapunk! Wajar Bila Monkey D Dragon Dekat Dengannya di One Piece /kolase Facebook One Piece Indonesia /

 

TERAS GORONTALO - Ini hubungan antara Vegapunk dan Monkey D Dragon di One Piece, ternyata ibu Monkey D Luffy adalah anak Vegapunk. 

Hubungan antara Vegapunk dan Monkey D Dragon menjadi salah satu topik pembahasan hangat dikalangan nakama, penggemar One Piece. 

Setelah pada akhir panel One Piece chapter 1064 kloningan pertama Vegapunk Shaka, diperlihatkan menghubungi ayah Luffy, Monkey D Dragon.

Komunikasi antara Vegapunk dan Monkey D Dragon yang terlihat akrab, membuat para penggemar One Piece mulai menebak-nebak hubungan diantara keduanya. 

Baca Juga: Spoiler One Piece 1065, Terungkap Hubungan Bonney dan Kuma! Ternyata Bukan Anak Biologis

Salah satu teori yang berkembang, selain Vegapunk merupakan bagian dari pasukan Revolusioner, ialah adanya hubungan keluarga diantara keduanya.

Teori tersebut mengatakan kalau Vegapunk merupakan istri dari Monkey D Dragon, menjadikannya ibu dari karakter utama Luffy. 

Teori tersebut menurut penulis cukup tidak masuk akal, karena terdapat pertentangan dengan pernyataan tentang identitas Vegapunk sebelumnya. 

Dimana, Vegapunk sering dikatakan dan digambarkan sebagai sosok kakek kakek tua yang cerdas.

Baca Juga: One Piece,Kurohige Yonkou Terlemah! Ini Bukti Law Bisa Menebas Kepala Marshall D Teach

meski cerita One Piece bisa dibilang tidak masuk akal, tetapi dalam cerita One Piece akal boleh masuk alias dapat dirasionalisasi.  

Menurut penulis, Monkey D Dragon memang memiliki hubungan dengan Vegapunk, tetapi tidak sampai seekstrim menjadi istri. 

Melainkan Vegapunk adalah ayah dari istri Monkey D Dragon alias kakek dari karakter utama One Piece, Luffy. Berikut pembahasannya.   

Jika benar Vegapunk merupakan kakek Luffy, maka berbagai tindakan Vegapunk dalam membantu bajak laut Topi Jerami akan menjadi masuk akal. 

Baca Juga: One Piece: Jatuhnya Sang Legenda! Dimulai Sebuah Era Yang Baru...

Seperti saat Vegapunk memprogram Pacifista PX-0 untuk melindungi kapal kru bajak laut topi jerami Sunny Go. 

Bila hal itu merupakan permintaan terakhir Kuma kepada Vegapunk sebelum kehilangan kesadarannya, bisa saja Vegapunk tidak mengindahkannya. 

Apalagi sosok Vegapunk sering digembar-gemborkan sebagai ilmuwan yang loyal terhadap pemerintah dunia, membuat hal itu sulit untuk diterima. 

Hal yang dapat membuat seseorang berkhianat terhadap pemerintah dunia atau setidaknya berani mengambil resiko untuk diburu angkatan laut, salah satunya hubungan kekeluargaan.

Baca Juga: One Piece: Benarkah Dr Vegapunk adalah Ibu Luffy?

Seperti saat Monkey D Garp bertemu Luffy, walau memiliki kesempatan untuk menangkap Luffy berkali-kali, Garp malah membiarkan Luffy untuk bebas. 

Bahkan Garp sempat ingin membunuh Akainu yang telah merenggut nyawa cucu angkatnya Ace di Marineford One Piece. 

Selain itu, sosok salah satu kloningan milik Vegapunk yang bernama Lilith terlihat sangat mirip dengan ciri fisik yang dimiliki Monkey D Luffy. 

Bisa jadi, Lilith dibuat Vegapunk berdasarkan penampilan anaknya yang menjadi istri Dragon alias ibu Luffy semasa muda dulu. 

Lilith yang sesungguhnya tentu saja belum mati dan diprediksi tengah bertualang di dunia One Piece. 

Apalagi Eiichiro Oda pernah menyebutkan dalam suatu kolom SBS kalau ibu Luffy masih hidup. 

Kita tunggu saja pengungkapan dari Eiichiro Oda, apakah benar Vegapunk adalah kakeknya Luffy Atau jangan-jangan Zoro lah yang merupakan keluarga dari Vegapunk?

Itulah pembahasan hubungan antara Monkey D Dragon dan Vegapunk serta karakter utama One Piece Monkey D Luffy.***

Editor: Agung H. Dondo

Tags

Terkini

Terpopuler