Ternyata Seperti Ini Lirik Lagu Dreamers Jungkook BTS yang Berhasil Sapu Tangga Lagu iTunes di 102 Negara

22 November 2022, 06:05 WIB
Ternyata Seperti Ini Lirik Lagu Dreamers Jungkook BTS yang Berhasil Sapu Tangga Lagu iTunes di 102 Negara /Tangkapan layar YouTube Mommy in Saudi Arabia / Edit by Teras Gorontalo/

TERAS GORONTALO – Kemeriahan Opening Ceremony pesta sepak bola terbesar dunia di Qatar, sulit untuk dilupakan.

Hal ini semakin bertambah dengan hadirnya maknae BTS, Jungkook, yang tampil berduet dengan Fahad Al Kubaisi, saat membawakan lagu Dreamers.

Dreamers yang juga menjadi lagu solo terbaru Jungkook, adalah salah satu dari 5 soundtrack resmi Piala Dunia Qatar 2022.

Lagu Dreamers ini dirilis oleh Jungkook, tepat pada Minggu siang, 20 November 2022 waktu setempat, sebagai bentuk kontribusinya di ajang Piala Dunia Qatar 2022.

Sebagaimana yang dilansir dari laman Soompi, usai dirilis, Dreamers langsung melesat tajam ke puncak tangga lagu iTunes, di berbagai negara di seluruh dunia.

Tepat 13 jam setelah pertama kali dirilis, single tersebut berhasil menembus peringkat satu di tangga lagu iTunes Top Songs, untuk setidaknya 102 negara berbeda.

Negara-negara ini termasuk 8 pasar musik terbesar dunia, seperti Amerika Serikat, Inggris, Jepang, Prancis, Kanada, Australia, Jerman dan Italia.

Selain itu, Dreamers juga berhasil mencatat rekor baru sebagai lagu resmi Piala Dunia FIFA tercepat, yang mencapai peringkat pertama di tangga lagu iTunes Top Songs di Amerika Serikat.

Ini dikarenakan dalam kurun waktu 2 jam 11 menit, lagu tersebut langsung melejit pesat ke puncak tangga lagu.

Diketahui lagu Dreamers memiliki makna yang mendalam, tentang semangat untuk terus bermimpi dan mewujudkan semua yang diimpikan.

Tentunya hal tersebut akan selalu menjadi bagian dari sepak bola, terutama ajang bergengsi seperti Piala Dunia.

Karena Piala Dunia merupakan gelaran tertinggi dalam olahraga sepak bola, yang selalu menjadi hal yang paling diimpikan oleh setiap pemain maupun tim di setiap negara yang berlaga.

Itu sebabnya, lagu Dreamers sangat cocok untuk dijadikan sebagai api penyemangat bagi semua orang, agar tetap terus mengejar impian mereka masing-masing.

Berikut ini lirik lengkap dari lagu Dreamers, yang dibawakan oleh member termuda BTS, di laga Piala Dunia Qatar 2022.

الأ هو لا دان / ala hu la dan

 

الأ هو لا دان / ala hu la dan

 

(Oh, RedOne)

 

الأ هو لا دان / ala hu la dan

 

الأ هو لا دان / ala hu la dan

 

[Chorus]

 

Look who we are, we are the dreamers

 

We make it happen, ’cause we believe it

 

Look who we are, we are the dreamers

 

We make it happen ’cause we can see it

 

[Post-Chorus]

 

Here’s to the ones, that keep the passion

 

Respect, oh, yeah

 

Here’s to the ones, that can imagine

 

Respect, oh, yeah

 

[Refrain]

 

الأ هو لا دان / ala hu la dan

 

الأ هو لا دان / ala hu la dan

 

الأ هو لا دان / ala hu la dan

 

الأ هو لا دان / ala hu la dan 

 

[Verse]

 

Gather ’round now, look at me (هاييا هاييا)

 

Respect the love the only way (هاييا هاييا)

 

If you wanna come, come with me (هاييا هاييا)

 

The door is open now every day (هاييا هاييا)

 

This one plus two, rendezvous all invited

 

This what we do, how we do

 

[Chorus]

 

Look who we are, we are the dreamers

 

We make it happen, ’cause we believe it

 

Look who we are, we are the dreamers

 

We make it happen ’cause we can see it

 

[Post-Chorus]

 

Here’s to the ones, that keep the passion

 

Respect, oh, yeah

 

Here’s to the ones, that can imagine

 

Respect, oh, yeah

[Refrain]

 

الأ هو لا دان / ala hu la dan

 

الأ هو لا دان / ala hu la dan

 

الأ هو لا دان / ala hu la dan

 

الأ هو لا دان / ala hu la dan

[Chorus]

 

Look who we are, we are the dreamers

 

We make it happen, ’cause we believe it

 

Look who we are, we are the dreamers

 

We make it happen ’cause we can see it

[Post-Chorus]

 

Here’s to the ones, that keep the passion

 

Respect, oh, yeah

 

Here’s to the ones, that can imagine

 

Respect, oh, yeah

 

[Outro]

 

الأ هو لا دان / ala hu la dan

 

الأ هو لا دان / ala hu la dan

 

الأ هو لا دان / ala hu la dan

 

الأ هو لا دان / ala hu la dan

Untuk diketahui, Jungkook membawakan lagu Dreamers pada opening ceremony Piala Dunia 2002, di Stadion Al Bayt di Al Khor, Qatar, Minggu, 20 November 2022.

Pada awal penampilannya, maknae BTS itu terlihat tampil seorang diri, dengan ditemani oleh para penari.

Akan tetapi sebuah kejutan terjadi saat lagu mendekati akhir, di mana seorang penyanyi sekaligus produser musik asal Qatar, Fahad Al Kubaisi mendadak muncul dan berduet dengan Jungkook.

Dengan ini, Jungkook berhasil mencatat sejarah sebagai orang Korea pertama yang tampil di dalam upacara pembukaan dari ajang bergengsi sekelas Piala Dunia FIFA.***




Editor: Viko Karinda

Sumber: Sompi

Tags

Terkini

Terpopuler