Gawat Kizaru Ternyata Lebih Kuat Dari Kaido ?, Sudah Jadi Kutukan Luffy Tidak Bisa Kalahkan Admiral

19 Maret 2023, 17:00 WIB
Gawat Kizaru Ternyata Lebih Kuat Dari Kaido ?, Sudah Jadi Kutukan Luffy Tidak Bisa Kalahkan Admiral /Twitter @_SalB1K_/

TERAS GORONTALO - Banyak fans One Piece memprediksi bahwa pertarungan di pulau Egghead akan menjadi pertama kali Luffy bisa mengalahkan seorang Admiral.

Luffy akan bertemu dengan Kizaru di Egghead, bahkan Admiral tersebut sangat bersemangat ingin mengalahkan kapten Mugiwara Pirates dalam sebuah pertarungan.

Namun ada beberapa kemungkinan bahwa nantinya Luffy tidak akan bisa mengalahkan Kizaru walaupun dia sudah menggunakan kekuatan Dewa Nika yang dia gunakan untuk kalahkan Kaido sang makhluk terkuat di One Piece.

 

Luffy sudah beberapa kali terlibat dalam pertarungan melawan Admiral Angkatan Laut, bahkan dia pernah melawan tiga orang sekaligus dalam perang Marineford namun sayangnya dia tidak pernah menang.

Admiral pertama yang pernah bertemu dengan Luffy adalah Kuzan, dalam pertemuan tersebut dia mengalahkan cucu Garp dengan sangat mudah menggunakan kekuatan buah iblis Hie Hie no Mi.

Dengan Luffy berubah menjadi bongkahan es maka secara tidak langsung kapten Mugiwara Pirates itu tidak akan bisa menyerang si Admiral dan dianggap kalah telak.

 

Luffy kembali bertemu salah satu Admiral yaitu Kizaru saat arc Sabaody, dimana dia dan kelompok bajak laut Topi Jerami kalah yang pada akhirnya menyebabkan mereka harus terpisah selama dua tahun.

Kekalahan Luffy melawan para Admiral kembali terulang dalam perang Marineford, dimana dia bahkan hampir terbunuh oleh Akainu yang saat itu belum menjadi laksamana tertinggi di Angkatan Laut.

Luffy tidak hanya bertemu dengan karakter yang menjadi Admiral saat Sengoku memimpin Angkatan Laut namun hal tersebut juga terjadi setelahnya ketika Akainu menjadi Laksamana tertinggi.

 

Dimana Luffy bertemu dengan Fujitora saat mereka berada di Dressrosa, dimana kemampuannya saat itu juga belum sebanding dengan si Admiral baru tersebut. Bahkan Mugiwara Pirates dapat meninggikan pulau tersebut karena sengaja dibiarkan.

Hal tersebut juga sama seperti yang terjadi di Wano saat Admiral Aramaki mengincar Luffy, yang jika saat itu tidak ada Shanks maka kapten Mugiwara Pirates itu akan kalah karena belum sepenuhnya pulih setelah bertarung melawan Kaido.

Maka dari itu Luffy pun dianggap akan kalah jika dia harus bertarung melawan Admiral Kizaru di pulau Egghead walaupun dia bisa menggunakan kekuatan Dewa Nika.

Baca Juga: One Piece 1097 : York Memakan Vegapunk Asli, Luffy Terjebak Di Pulau Egghead Bertarung Melawan Gorosei

Luffy seakan-akan mendapatkan kutukan dari Eiichiro Oda bahwa dia tidak akan pernah menang melawan seorang Admiral jika dilihat dari beberapa kejadian yang terhubung dengan para Laksamana Angkatan Laut.

Ada kemungkinan bahwa nantinya Kizaru akan lebih kuat dari Kaido dengan awakening buah iblis Pika Pika no Mi yang bisa membuat Admiral tersebut bisa menaklukkan Gear 5 milik Luffy yang belum mencapai level max.***



Editor: Viko Karinda

Tags

Terkini

Terpopuler