One Piece 1087 : Kaisar Api Sabo Diburuh Semua Gorosei, Im Sama Berubah Jadi Sosok...

8 Juni 2023, 04:00 WIB
One Piece 1087 : Kaisar Api Sabo Diburuh Semua Gorosei, Im Sama Berubah Jadi Sosok... /Twitter @GoDAnime14/

TERAS GORONTALO - Spoiler One Piece 1087, Eiichiro Oda kembali memperlihatkan sosok Sabo yang diburuh bahaya.

Sabo yang dijuluki juga sang Kaisar Api akhir-akhir ini menjadi perbincangan di kalangan fans One Piece.

Efek Sabo usai menyusup menyusup ke dalam Mariejoa yang notabene di huni oleh para petinggi pemerintah dunia mulai terlihat pada chapter 1087.

Baca Juga: Oda Perkenalkan Pasukan Khusus Im Sama Selain Holy Knight di One Piece 1087, Yang Membunuh Cobra Ternyata...

Padahal Sabo tahu jelas dirinya sebagai agen dari Revolusi Army adalah salah satu musuh besar dari Gorosei dan Im Sama.

Namun Sabo justru mengantarkan diri sendiri ke kandang musuh untuk menyatakan perang pada Pemerintah Dunia.

Banyak fans yang mengakui nyali besar Sabo yang dengan berani mencari informasi langsung di kandang musuh.

Dan tentu saja hasil yang dia dapat tidak mengkhianati usaha besar dan beresiko yang Sabo hadapi.

Akhirnya Sabo melihat dengan mata kepalanya sendiri sosok pemegang tahta tertinggi pemerintah dunia, yakni Im Sama.

Tidak sampai di situ, Sabo juga melihat langsung kekuatan Im Sama dan juga Gorosei yang diduga memiliki kemampuan buah iblis Mythical Zoan.

Baca Juga: HIATUS! Eicchiro Oda Konfirmasi Kematian Kurohige di One Piece 1087, Kini Garp Resmi Resign dari Angkatan Laut

Selain itu, Sabo juga melihat bagaimana Raja Cobra dibunuh dengan tidak berperasaan.

Berkat Sabo, kita juga akhirnya tahu jika Vivi juga penyandang Marga D yang selama ini masih jadi misteri di One Piece.

Sepertinya tidak lama lagi Revolusi Army akan membuat pergerakan.

Hal ini dikarenakan Im Sama yang marah besar pada Gorosei karena membiarkan penyusup masuk ke Mariejoa.

Tidak hanya menyusup masuk, bahkan Sabo berhasil lolos dengan selamat dari Im Sama dan Gorosei.

Padahal kita tentu tahu jika siapa saja yang telah melihat wajah Im Sama pasti itu adalah hari dimana dia mati, contohnya Raja Cobra.

Baca Juga: Begini Awal Mula Kisah One Piece Terkait Im Sama, Nefertari D Lily dan Joy Boy, Ternyata 800 Tahun Lalu...

Karena Sabo lolos, Im Sama akhirnya menyuruh para Gorosei untuk turun tangan langsung menghabisi Sabo.

Sebelum itu terjadi Dragon akan lebih dulu mengambil tindakan untuk melindungi Sabo, dan mengungkap kebenaran tentang keberadaan Im Sama.***

 

Editor: Agung H. Dondo

Tags

Terkini

Terpopuler