One Piece 1087: Im Sama Berhasil Menipu Dragon, Ternyata Lulusia Bukan Lenyap karena Uranus Tapi..

8 Juni 2023, 15:32 WIB
Dragon ditipu Im Sama di One Piece 1087 karena salah mengira jika Lulusia lenyap karena Senjata Kuno Uranus. /

 

TERAS GORONTALO - Pada One Piece 1087, Im Sama berhasil mengelabui Dragon terkait penyebab lenyapnya Kerajaan Lulusia.

Dragon ternyata mempercayai jika Im Sama melenyapkan Lulusia dengan Senjata Kuno Uranus di One Piece 1087.

Namun fakta yang sebenarnya ternyata berbanding terbalik, karena baru saja terungkap di One Piece 1087 jika Im Sama memakai senjata lain.

Lantas senjata apa yang sebenarnya digunakan sang Raja Dunia? Simak jawabannya dalam ulasan One Piece 1087 berikut ini.

Baca Juga: Fans Telah Ditipu Oda di One Piece 1087: Im Sama Ternyata Bukan Melenyapkan Lulusia dengan Uranus, Melainkan..

Pada chapter kali ini sudah diketahui penyebab Im Sama melenyapkan Kerajaan Lulusia.

 

Setelah Sabo berhasil kabur dari kepungan para Gorosei dan Im Sama di ruang Tahta Kosong.

Kelima Gorosei diperlihatkan kembali ke ruangan mereka dan mendiskusikan hal menarik.

Mereka mengatakan jika Sabo kemungkinan besar juga merupakan anggota Klan D meskipun tidak memiliki nama D di nama lengkapnya.

Baca Juga: One Piece 1087, Akainu Tiba-tiba Mau Beraliansi dengan Luffy dan Dragon, Setelah Im Sama Melakukan..

Bahkan salah satu Gorosei meyakini jika Sabo memiliki takdir yang sama dengan para Klan D.

 

Setelah itu Im Sama yang berada di ruangan bunga pun tiba-tiba mengatakan hal mengejutkan.

Dia berkata jika waktunya telah tiba untuk menguji penemuan penemuan dari Dr Vegapunk yang bernama Mother Flame.

Ternyata itu merupakan senjata yang digunakan Im Sama untuk melenyapkan Kerajaan Lulusia.

Dalam momen tersebut terdapat tiga poin menarik mengenai senjata tersebut.

Pertama senjata itu belum pernah digunakan sama sekali sebelumnya.

Kedua senjata itu digunakan kepada Kerajaan Lulusia bukan karena Sabo berada di sana, melainkan karena lokasi Lulusia menjadi tempat yang strategis sebagai uji coba.

Ketiga senjata itu ternyata tidak bisa digunakan secara terus menerus.

Di saat yang bersamaan, Sabo juga menjelaskan bagaimana Kerajaan Lulusia dilenyapkan oleh senjata misterius yang berasa dari atas langit.

Pada awalnya Ivankov menduga jika itu adalah senjata buatan Dr Vegapunk.

Namun Dragon membantah hal itu dan mengatakan jika Dr Vegapunk tidak mungkin membuat mesin pembunuh massal dengan sengaja.

Dragon dan Ivankov pun mengambil kesimpulan jika itu merupakan salah satu Senjata Kuno yang dimiliki oleh Im Sama.

Mereka meyakini hal tersebut karena Im Sama telah hidup sejak Abad Kekosongan.

Secara tidak langsung, manuver Im Sama tersebut telah membuat Dragon tertipu karena mengira itu adalah Senjata Kuno.

Namun melihat dari perkataan Dragon, sepertinya Dr Vegapunk membuat senjata mematikan itu secara tidak sengaja.

Kemudian senjata itu pun diambil alih oleh Im Sama di One Piece 1087 karena potensinya yang sangat mengerikan.***

Editor: Gian Limbanadi

Tags

Terkini

Terpopuler