Kejutan One Piece 1087: Bukan Punya Niat Jahat, Ternyata Gorosei Tunduk kepada Im Sama karena..

9 Juni 2023, 08:12 WIB
Kejutan One Piece 1087, Gorosei ternyata tidak memiliki niat jahat dibalik kesetiaan mereka terhadap Im Sama tapi.. /

TERAS GORONTALO - Eiichiro Oda akhirnya memberikan petunjuk menarik di One Piece 1087 terkait alasan Gorosei begitu tunduk kepada Im Sama.

Berdasarkan petunjuk terbaru di One Piece 1087, para Gorosei ternyata sama sekali tidak memiliki niat jahat kepada Im Sama.

Bahkan kelima tetua itu tak ingin memanfaatkan jabatan Im Sama sekali seperti perkiraan banyak fans.

Lantas apa sebenarnya alasan Gorosei selalu menuruti perintah Im Sama dan siapa sebenarnya Raja Dunia itu?

Baca Juga: Jutaan Fans Tertipu di One Piece 1087: Nika Luffy Ternyata Bukan Dewa Matahari, Melainkan Dewa..  

Untuk mengetahui jawabannya, mari simak pembahasan One Piece 1087 berikut ini.

 

Seperti yang diketahui, Sabo saat ini telah menceritakan rahasia Im Sama kepada Dragon dan Ivankov.

Selain mengetahui jika ada satu sosok penguasa yang mengendalikan dunia yaitu Im Sama.

Sabo juga memberi tahu bagaimana Im Sama dan para Gorosei dapat berubah ke wujud monster tak dikenal.

Baca Juga: One Piece 1087: Pantas Tewas di Marineford, Ternyata Guru Ace Sangat Lemah dan Dia Bernama..

Setelah mendengar cerita Sabo, Ivankov pun membuat kesimpulan yang menarik tentang Im Sama.

 

Menurutnya seseorang telah menggunakan kekuatan Ope Ope no mi kepada Im Sama agar bisa hidup abadi.

Namun itu bukan berarti sang Raja Dunia tidak dapat dibunuh.

Keabadian yang didapatkan Im Sama hanyalah dirinya yang bisa hidup selamanya karena tidak mengalami penuaan.

Kemudian Ivankov juga menyebutkan jika nama Im Sama terdengar tidak asing di telinganya.

Alasannya karena salah satu 20 penguasa dunia di masa 800 tahun yang lalu memiliki nama Saint Imu dari keluarga Nerona.

Itu artinya Im Sama adalah salah satu dari 20 raja atau ratu pendiri Pemerintah Dunia dari 800 tahun yang lalu yang masih hidup.

Kemudian diungkapkan juga jika para Gorosei percaya bahwa orang yang menguasai dunia sejak 800 tahun yang lalu adalah seorang dewa atau tuhan.

Sehingga masuk akal jika kelima Gorosei tunduk terhadap Im Sama dan menjilat kakinya.

Bahkan Im Sama sampai-sampai menamai kelima Gorosei dengan sebutan 'Prajurit Dewa'.

Itu tadi pembahasan One Piece 1087 mengenai Im Sama dan para Gorosei.

Sangat menarik tentunya untuk menunggu Oda mengungkapkan kekuatan sebenarnya dari mereka di One Piece 1087.***

Editor: Gian Limbanadi

Tags

Terkini

Terpopuler