One Piece 1088: Jadikan Garp Tumbal Untuk Merebut Tahta Kosong Im Sama, Kurohige Ternyata..

14 Juli 2023, 22:00 WIB
One Piece 1088, Kurohige ternyata akan jadikaN Garp tumbal untuk merebut Tahta Kosong Im Sama. /

TERAS GORONTALO - Rencana licik Kurohige terhadap sosok Monkey D Garp akhirnya terungkap di One Piece 1088.

Kedatangan Garp ke Hachinosu justru menjadi tiket emas bagi Kurohige untuk merebut Tahta Kosong milik Im Sama.

Namun apa sebenarnya kaitan kedatangan Garp ke Hachinosu dengan Kurohige yang ingin merebut posisi Im Sama itu?

Bagaimana juga cara Kurohige melengserkan Im Sama dengan Garp yang kita ketahui sangat membenci sang Yonkou?

Baca Juga: One Piece 1088: Garp Salah Satunya, Ternyata Hanya 3 Orang Ini yang Bisa Menembakkan Haoshoku Haki

Untuk mengetahui jawaban dari sejumlah misteri tersebut, simak pembahasan One Piece 1088 berikut.

Para nakama tentu telah mengetahui jika Kurohige pada awalnya menangkap Koby untuk mewujudkan rencana besarnya.

Dia berencana untuk menyandera Koby dan akan melepaskannya jika Pemerintah Dunia setuju menjadikan Hachinosu sebagai salah satu negara resmi.

Menariknya sedikit dari nakama yang menyadari jika Kurohige juga pada saat itu mengatakan jika dia ingin menjadi raja.

Baca Juga: Eiichiro Oda Sukses Menipu Kita di One Piece 1088, Kakek Aokiji Ternyata Kru Topi Jerami Bernama..

Sayangnya hal tersebut mustahil diwujudkan karena Koby ternyata merupakan anggota SWORD yang tidak berharga bagi Pemerintah Dunia.

Tapi dengan kedatangan Garp ke Hachinosu, rencana Kurohige itu kini mulai masuk akal.

Saat ini nakama tentu sudah mengetahui jika Garp akhirnya tumbang di Hachinosu usai ditusuk Shiryu dan ditinju secara telak oleh Aokiji.

Cukup masuk akal rasanya untuk menyimpulkan jika Garp berhasil dikalahkan oleh para komandan bajak laut Kurohige di sana.

Baca Juga: One Piece 1088: Ternyata Ini Kelemahan Terbesar Garp yang Membuatnya Tewas, Karena Tak Punya Kenbun..

Apalagi dia harus melawan Aokiji yang kurang lebih memiliki kekuatan yang setara dengannya.

Kemudian sesuai dengan bocoran One Piece 1088, Garp tentunya tidak akan tewas.

Karena saat tumbang, mata Garp tidak berubah menjadi putih namun memang wajahnya terlihat saat kelelahan.

Sehingga Garp akan ditangkap Kurohige yang baru saja tiba di Hachinosu usai mengalahkan Law di Pulau Winner.

Dari sinilah rencana Kurohige untuk merebut Tahta Kosong Im Sama dimulai.

Dia kali ini akan menggunakan Garp sebagai alat tukar ke Pemerintah Dunia untuk menjadikan Hachinosu sebagai negara resmi.

Kurohige pun pada akhirnya berhasil menjadikan Hachinosu sebagai negara resmi yang beraliansi dengan Pemerintah Dunia.

Sejak saat itulah Kurohige mulai mengetahui informasi mengenai Tahta Kosong dan sosok Im Sama.

Sebagai reinkarnasi dari Rocks D Xebec yang ingin menguasai dunia, Kurohige tentu akan tertarik untuk merebut Tahta Kosong Im Sama tersebut.

Tujuannya tidak lain dan tak bukan adalah untuk menjadi Raja Dunia.

Itu sesuai dengan pernyataan Kurohige yang ingin menjadi raja ketika dia hendak menjual Koby.

Sangat menarik tentunya jika Eiichiro Oda benar-benar memperlihatkan momen Kurohige merebut Tahta Kosong Im Sama di One Piece 1088 atau chapter-chapter berikutnya.***

Editor: Gian Limbanadi

Tags

Terkini

Terpopuler