Terjawab Sudah, Cerita Upin dan Ipin Bukanlah Khayalan Opah, Inilah Fakta yang Diungkapkan Les' Copaque

- 19 Januari 2022, 04:20 WIB
Rumah produksi Ipin dan Ipin yakni Les’ Copaque,  mengungkapkan fakta cerita animasi kartun tersebut.
Rumah produksi Ipin dan Ipin yakni Les’ Copaque, mengungkapkan fakta cerita animasi kartun tersebut. /Foto: Twitter/@lescopaque

TERAS GORONTALO – Belakangan ini sebuah video yang memperlihatkan kuburan Upin dan Ipin lagi hangat diperbincangkan oleh warganet seperti yang viral di TikTok.

Upin dan Ipin merupakan dua bocah kembar kecil yang dapat dilihat dalam serial animasi kartun asal Malaysia.

Di Indonesia sendiri, serial kartun Upin dan Ipin memang banyak ditayangkan di sejumlah stasiun televisi di Tanha Air, karena ceritanya yang menarik untuk disaksikan.

Baca Juga: Beredar Penampakan Rumah Asli Milik Upin dan Ipin, Ini Foto-Fotonya

Nah, dengan beredarnya video makam kedua bocah kembar itu, kemudian memunculkan sejumlah spekulasi yang mengkaitkan kisah kehidupan Upin dan Ipin di dunia nyata.

Bahkan, sejumlah akun di TikTok yang membagikan makam kedua bocah kembar itu menuliskan caption ‘pantesan gak pernah gede, ternyata cerita berdasarkan khayalan Opah 10 tahun yang lalu’.

Bukan hanya itu, dalam video yang beredar di TikTok, makam Upin dan Ipin itu terlihat jelas mulai dari nama kedua bocah kembar itu sampai tahun kematiannya.

Ada juga yang menyebut, keluarga dua bocah dalam kartun itu mengalami kecelakaan, sehingga Upin dan Ipin merupakan khayalan Opah dan nenek merek yang begitu sedih akibat kehilangan anak sekaligus cucu mereka.

Baca Juga: Lokasi Makam Upin dan Ipin yang Viral di TikTok Mulai Terungkap, Ternyata Bukan di Malaysia Tapi di Daerah Ini

Alhasil, warganet pun mulai mempertanyakan kisah sebenarnya tentang Upin dan Ipin, apakah benar-benar berasal dari nyata, ataukah hanyalah sebuah karangan saja.

Terkait hal itu, rumah produksi yang menaungi serial animasi Upin dan Ipin yaitu Les’ Copaque Production akhirnya angkat bicara.

Melalui akun resmi Twiter meraka, Les’ Copaque memberikan klarifikasi terkait sejumlah kabar yang beredar tersebut.

Berikut ini klarifikasi Les' Copaque Production dalam bahasa Malaysia yang sudah diterjemahkan oleh Teras Gorontalo:

Semua cerita Upin dan Ipin adalah rekayasa semata dan ditulis sepenuhnya oleh Les Copaque Production.

Baca Juga: TikTok Heboh Lagi, Video Viral Upin dan Ipin Sudah Meninggal Sejak Tahun 1995 dan 1996, Diperdebatkan

Cerita Upin dan Ipin tidak diambil atau terinspirasi dari kisah siapa pun yang masih hidup atau yang telah tiada.

Ide cerita Upin dan Ipin berasal dari Hj Ainon yang juga pelakon suara Opah. Setiap cerita yang ditulis sengaja dibuat mudah dipahami juga sarat akan pesan yang bermanfaat.

Karena ketika Upin dan Ipin episode satu disiarkan di TV9, hanya merupakan projek sampingan saja.

Disisi lain penayangan Upin dan Ipin tidak menampilkan ayah dan Ibu karena kurang tenaga kerja, makanya pihak produksi memilih untuk menjadikan Upin dan Ipin anak yatim piatu.

Haji Burhanuddin, adalah pemilih Les Copaque sekaligus pengisi suara Tok Dalang.

Beliau juga turut berbagi pengalaman beliau dibesarkan di kampung dalam serial Upin dan Ipin.

Baca Juga: Lima Cara Agar Wanita Bisa Perawan Lagi

Kenapa Upin dan Ipin botak?

Ketika Upin dan Ipin seri pertama ditayangkan, pihak Les Copaque Production terpaksa mendesai pendek dan mempercepatkan proses pembuatan.

Karena terlalu memakan waktu. Maka, dari itu Upin dan Ipin direka botak tetapi Upin ada sehelai rambut.

Itulah fakta sebenarnya tentang cerita serial serial Upin dan Ipin yang disampaikan rumah produksi Les' Copaque Production.***

Editor: Sutrisno Tola

Sumber: Les' Copaque


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah