Spoiler One Piece : Eiichiro Oda Beber Kelemahan Awakeing Buah Iblis ZoanModel Nika Milik Luffy

- 13 Juli 2022, 07:05 WIB
Spoiler One Piece : Eiichiro Oda Beber Kelemahan Awakeing Buah Iblis ZoanModel Nika Milik Luffy
Spoiler One Piece : Eiichiro Oda Beber Kelemahan Awakeing Buah Iblis ZoanModel Nika Milik Luffy /tangkapan layar YouTube Anime Op/

Sayangnya ada efek samping yang muncul dari penggunaan awakening, perlu diingat bahwa seperti yang Jelaskan oleh Law, menggunakan kekuatan awakening menyebabkan energi dan stamina mereka akan terkuras habis.

Sebab itu sebaiknya menggunakan kekuatan awakening tersebut tidak bisa secara terus-menerus.

Lalu yang menjadi sebuah pertanyaan besarnya Apakah ini juga akan bisa berpengaruh kepada pengguna kekuatan buah iblis Zoan khususnya kepada Luffy.

Karena seperti yang kita tahu kekuatan buah iblis Kid dan Law adalah kekuatan buah iblis tipe Paramecia yang jelas berbeda dengan buah iblis yang dimiliki oleh Luffy.

Jadi berdasarkan informasi pada booklet Road To Laugh Tale volume ketiga sebenarnya buah iblis Zoan tidak memiliki efek samping atau kelemahan yang sama dengan awakening buah iblis Paramecia.

Meskipun begitu, jenis buah iblis Zoan juga memiliki kelemahan saat penggunanya melakukan awakening.

Menurut informasi, awakening dari jenis buah iblis Zoan sangat berbeda dengan awakening dari jenis buah iblis Paramecia.

Satu hal yang mencolok dari awakening Zoan adalah perubahan besar dalam tubuh penggunanya.

Jadi pemilik buah iblis Zoan akan mengalami peningkatan yang sangat drastis dalam kekuatan stamina dan kemampuan fisik lainnya.

Namun yang menjadi kelemahannya adalah awakening tersebut ternyata mempengaruhi jiwa atau kepribadian dari penggunanya.

Halaman:

Editor: Gian Limbanadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah