Kecil-Kecil Cabe Rawit, Luar Biasa Arsy Hermansyah Borong 14 Penghargaan

- 1 Agustus 2022, 17:39 WIB
Kecil-Kecil Cabe Rawit, Luar Biasa Arsy Hermansyah Borong 14 Penghargaan
Kecil-Kecil Cabe Rawit, Luar Biasa Arsy Hermansyah Borong 14 Penghargaan /Instagram/@ashanty_ash

TERAS GORONTALO - Arsy Hermansyah putri pasangan selebritis Anang Hermansyah dan Ashanty baru-baru ini menjadi perhatian karena keikutsertaannya dalam ajang bernyanyi WCOPA di Amerika Serikat.

Dengan raihan penghargaan yang di dapat, Arsy turut membawa dan mengharumkan nama Indonesia di ajang bernyanyi tersebut.

Ibunda dari gadis cilik ini turut membagikan kabar keberhasilan Arsy Hermansyah melalui unggahan di akun Instagram pribadinya.

"Alhamdulillah ya Allah. Berkat doa dan supportnya temen-teman semua. Arsy di umur 7 tahun ini menang di kategori junior Awards di 8 lagu yg dinyanyikan, dapat 6 medali emas dan 2 medali perak," ujar Ashanty. 

Baca Juga: Naruto Shippuden: Inilah 9 Fakta Tentang Uchiha Itachi, Sang Hokage Dibalik Bayangan

Tak tangung-tanggung Arsy Hermansyah berhasil membawa pulang 14 penghargaan dari berbagai kategori yang diikutinya dari ajang bernyanyi tersebut.

Ibunda Arsyi juga turut bangga melihat bendera Indonesia berkibar.

"Dan yang paling utama dan membanggakan, Arsy menang OVERALL WINNER juara di umur 5-10 tahun untuk 6 genre lagu yg dibawakan di WCOPA Alhamdulillah Total Arsy bawa 14 penghargaan, bangga liat bendera Indonesia berkibar, bangga dengan peserta Indonesia yg lain-lain, hebat2 semua," ujar Ashanty, dikutip dari PikiranRakyat.

Ucapan terima kasih juga Ashanty sampaikan kepada semua orang yang mendukung dan mensuportnya Arsy Hermansyah.

"Terima kasih semua doa dan supportnya," ujar Ashanty.

Aurel Hermansyah mengaku turut bangga dengan prestasi yang di raih adiknya dan tak lupa pula membagikan kabar gembira tersebut di Instagram pribadi miliknya. Arsy Hermansyah berhasil bersaing dengan 500 peserta dari 70 negara. 

Baca Juga: One Piece: Im-Sama Hidup Abadi Karena Buah Iblis, Kutukan yang Terjadi sejak Abad Kekosongan

"Masya Allah! bener-bener bangga sama kakak Arsy, proses tidak menghianati hasil," tutur Aurel Hermansyah.

Tak lupa juga Aurel Hermansyah menceritakan perjuangan Arsy sebelum mengikuti ajang bernyanyi tersebut.

"Sedikit cerita aku tau banget dan beberapa kali nemenin Arsy latihan nyanyi sampek berjam-jam seminggu bisa sampek 3 kali les nyanyi untuk acara @officialwcopa di Amerika sampek akhirnya Arsy dapat mendali emas 6 dan 2 perak. Juga yang membanggakan menang 6 penghargaan untuk umur 5-10 tahun," jelas Aurel Hermansyah.

Meski demikian, Aurel Hermansyah mengatakan agar Arsy untuk tidak cepat puas dengan prestasi yang di raih Arsy Hermansyah agar bisa terus berkembang.

"Semangat terus sayang, buktikan terus kemampuan Arsy! Latihan lagi yang banyak jangan cepat puas supaya Arsy bisa menjadi Diva #proudsister," ujar Aurel Hermansyah.***

Editor: Gian Limbanadi

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x