Fakta Bijuu dan Jinchuuriki Mudah Ditangkap Akatsuki di Serial Naruto

- 3 September 2022, 19:32 WIB
Fakta Bijuu dan Jinchuuriki Mudah Ditangkap Akatsuki di Serial Naruto
Fakta Bijuu dan Jinchuuriki Mudah Ditangkap Akatsuki di Serial Naruto /Instagram @einerd.com.br/

TERAS GORONTALO - Dalam serial anime Naruto, ada 9 makhluk raksasa berkekuatan sangat besar yang dikenal dengan sebutan Bijuu atau monster berekor.

Perlu diketahui, para Bijuu dalam serial Naruto berawal dari pohon Shinju atau Pohon Suci.

Pohon suci itu berubah menjadi Bijuu ketika Kaguya harus berhadapan dengan anaknya sendiri, yaitu Hagoromo dan Hamura.

Pohon shinju berubah menjadi Bijuu atau ekor 10, setelah Hagoromo dan Hamura berhasil menyegel Kaguya.

Baca Juga: Bukan Uzumaki Naruto, Inilah Sosok Ninja Dalam Ramalan Tetua Katak Gamamaru Akan Selamatkan Dunia Shinobi

Hagoromo lalu membagi kekuatan Juubi menjadi 9 hewan raksasa, kekuatan yang mereka miliki mampu menghancurkan dunia sehingga biasanya para Bijuu akan disegel ke dalam tubuh seseorang Ninja.

Dengan harapan ninja tersebut akan mampu mengontrol kemampuan para monster Bijuu, ninja-ninja terpilih Inilah yang disebut sebagai Jinchuriki.

Tidak hanya mendapatkan kekuatan yang dimiliki seekor Bijuu, Jinchuuriki juga diberikan chakra dalam jumlah besar, serta bisa memanggil mereka untuk bekerjasama.

Dilansir Teras Gorontalo dari kanal Youtube ZONA ANIME OFFICIAL, berikut pembahasan 9 Bijuu dan Jinchurikinya.

Baca Juga: Siapkan Tissue! Inilah 4 Momen Tangisan Uzumaki Naruto, Mana Yang Paling Menyedihkan?

1. Shukaku

Merupakan Bijuu berekor satu atau Ichibi no Shukaku, memiliki bentuk seperti seekor rakun, seluruh bagian tubuh Shukaku terbuat dari pasir.

Makanya tidak heran lagi, kalau ia cukup percaya diri dengan kemampuan pertahanannya, karena tubuhnya sendiri terdiri dari pasir yang tebal dan kuat.

Ichibi sangat percaya diri karena pertahanan pasirnya tidak bisa ditembus, Dia memiliki persaingan dengan Kurama ekor 9, karena Kurama mengatakan jumlah ekor mereka menandakan perbedaan seberapa besar kekuatan yang mereka miliki.

Jinchuriki ini adalah Gaara, Shukaku disegel oleh ayahnya yang merupakan Kazekage, kedalam tubuh Gaara, ketika Gaara masih berada di dalam kandungan ibunya.

Namun Bijuu ini pernah diambil oleh Akatsuki ketika penyerangan Deidara dan Sasori, salah satu yang paling dibanggakan oleh Shukaku adalah ekornya, Shukaku memiliki kekuatan memanipulasi pasir ,memanipulasi magnet serta menembakkan peluru angin.

Selain itu dari semua Bijuu, cuma Shukaku yang punya kemampuan untuk menyegel, jutsu kekuatan Shukaku di anime Naruto ini memang salah satu kekuatan yang paling menguntungkan.

Alasannya karena penyegelan sangatlah penting ditambah lagi teknik penyegelan Shukaku terbilang sangat kuat.

Kalau diperhatikan, badan Shukaku terdapat motif yang sebenarnya adalah segel kutukan, yang memang ada di tubuhnya secara natural.

Baca Juga: Benarkah Uzumaki Naruto Masih Yang Terkuat di Konoha Meski Tanpa Kurama? Simak Ulasannya! 

2. Matatabi

Merupakan bijuu ekor dua, yang bentuknya seperti kucing yang terbuat dari api berwarna biru, wujud dan namanya terinspirasi dari legenda kucing hantu Jepang berekor dua dan tanaman Matatabi yang sangat menarik bagi kucing.

Bijuu ini disegel ke dalam tubuh seorang kunoichi bernama Yugito dari Desa kumogakure.

Matabi memiliki kemampuan nafas api dan tak ketinggalan jurus pamungkasnya yaitu bijuudama, walaupun dengan kekuatan yang besar, akhirnya bisa dikalahkan oleh anggota Akatsuki yaitu Hidan dan Kakuzu.

3. Isobu

Bijuu berekor tiga ini berbentuk seperti kura-kura, namun dengan cangkang berduri seperti kepiting, dia juga memiliki tangan dan kaki seperti manusia.

Namanya diambil dari hantu laut yaitu Isonade, dia adalah Bijuu pertama yang muncul dalam keadaan liar, tapi Bijuu ini tidak memiliki kepandaian untuk mengontrol kekuatannya, sehingga menurut Deidara kemampuannya hanya satu tingkat lebih tinggi dari hewan biasa.

Awalnya isobu disegel di tubuh Rin, oleh desa Kirigakure pasca perang dunia Shinobi ketiga.

Namun Rin menyadari hal itu, karena Isobu disegel dalam tubuh Rin hanya untuk menghancurkan Konoha.

Saat Rin pulang ke Konoha lalu Rin mengorbankan dirinya untuk terkena serangan Chidori milik Kakashi dan kejadian itu terlihat langsung oleh Obito, sehingga Obito mampu membangkitkan Mangekyo Sharingannya, bersamaan dengan Kakashi.

Lalu setelah Rin tewas, Jinchuriki selanjutnya adalah Yagura, sang Mizukage keempat itu sendiri tewas ditangan Itachi.

Kekuatan Isobi adalah menciptakan karang, mengeluarkan asap halusinasi, memanipulasi air dan berguling seperti bola, walaupun tubuhnya besar namun Ishobi memiliki gerakan yang sangat cepat ketika di dalam air maupun di darat.

 Baca Juga: Naruto Shippuden: Benarkah Jiraiya Berasal Dari Klan Senju Keturunan Hokage Kedua Tobirama?

4. Son Goku

Merupakan Bijuu berekor empat atau yonbi, Dia memiliki wujud seperti kera raksasa berbulu merah dengan postur gorila, memiki taring serta tanduk yang besar.

Namanya merupakan pelafalan Jepang dari Kera Sakti atau Sun Go Kong dan hubungannya dengan Roshi tampaknya diambil dari dua karakter Dragon Ball yaitu gokuden master roshi.

Sifatnya sombong tetapi tetap menghormati teman-teman bijuunya, Jinchuriki ini adalah Roshi dari Desa Iwagakure.

Bijuu ini berhasil diambil oleh Akatsuki, anggota yang ditugaskan pada saat itu adalah Itachi dan Kisame berhhasil mengalahkannya dan membawanya ke markas Akatsuki.

Kekuatan Sun Goku ini adalah Bijuu dengan kekuatan fisik tertinggi dia bisa menembakkan lava dan batu berapi, serta mengeluarkan api hijau.

Elemen yang dimilikinya adalah yoton dengan kombinasi elemen tanah.

Baca Juga: Naruto Shippuden: Inilah Para Shinobi Murid Jiraiya, Siapa Yang Terkuat?

5. Kokuou

Merupakan Bijuu yang memiliki ekor lima, berbentuk seperti kuda tapi dengan kepala bulat, layaknya lumba-lumba dan memiliki lima tanduk dikepalanya.

Namanya diambil dari pelafalan kuno Jepang yang memiliki arti damai dan indah, atau rendah hati dan bermartabat, sesuai dengan sifatnya yang pendiam dan keinginannya menyendiri di hutan.

Setelah dibebaskan Naruto dan Sasuke di akhir perang dunia ninja, Jinchuriki ini adalah Han shinobi dari Iwagakure.

Han lalu tewas ditangan Akatsuki, oleh Itachi dan Kisame. Kemampuan dominan Kokuou adalah menggunakan elemen gabungan dari air dan api, sehingga bisa memanipulasi teknik uap panas.

6. Saiken

Merupakan bijuu ekor 6 berbentuk seperti siput berlendir, namun dengan tangan dan kaki kecil dia memiliki sifat yang relatif menurut dibanding teman-teman bijuunya.

Sepintas bentuk tubuhnya mirip dengan Katsuyu, kuchiyose milik Tsunade. Jinchuriki nya adalah Utakata.

Utakata adalah seorang yang pendiam, namun sangat kuat dalam kenyataannya, bahkan anggota Akatsuki yang mengambil Bijuu dari dalam segel Utakata adalah sang ketua Akatsuki.

Kekuatan Saiken sendiri adalah memanipulasi gas dan cairan korosif, memanipulasi teknik gelembung serta mengeluarkan cairan lengket.

7. Chumei

Merupakan bijuu ekor 7, wujudnya tidak kalah aneh dengan Isobu, dia berbentuk seperti kumbang tanduk, berpola baju zirah dengan enam buah sayap yang membentuk.

Dia memiliki sifat periang, Jinchuriki ini adalah Fu yang berasal dari desa Takigakure, tewas ditangan Akatsuki yang diambil bijuunya oleh Hidan dan Kakuzu.

Kekuatan Chumei antara lain adalah memanipulasi benang cakra dan pertahanan kelas tinggi. Selain itu Chumei merupakan satu-satunya Bijuu yang mampu terbang.

8. Hachibi

Merupakan Bijuu berekor 8 atau hachibi, memiliki tubuh seperti manusia tapi berkepala sapi dan berkaki tentakel gurita sebanyak delapan buah.

Ia terkenal sangat susah ditaklukkan, karena sering mengamuk, tetapi dengan latihan keras Killer Bee berhasil mengalahkan Hachibi dan menjadi temannya.

Sebelumnya, segelnya dilepas oleh Orochimaru sehingga Hachibi merusak, menghancurkan desa Kumogakure, tubuhnya diambil lalu Raikage menyegel hachibi kedalam Bee.

Kekuatan hachibi adalah memanipulasi tinta hitam, memanipulasi chakra melalui tentakel yang terpotong, serta memperkuat tembakan bijuudama.

9. Kurama atau Kyubi

Kurama yang juga dikenal Kyuubi merupakan Bijuu utama di dalam cerita anime Naruto yang sudah bersama Naruto sejak ia lahir.

Bentuknya seperti musang dan disertai ekor 9, membuat Kurama sebagai Bijuu yang memiliki kekuatan chakra yang sangat besar dari beberpapa Bijuu lainnya.

Ia mampu bertarung selama mungkin berkat chakra yang tak terbatas yang ia miliki ini. Karena chakranya yang unik tersebut pula, ia menjadi incaran banyak Shinobi.

Namun mengapa kolaborasi dari para Bijuu dan Jinchuriki ini dinilai lemah, sehingga mudah ditangkap organisasi Akatsuki?

Dilansir Teras Gorontalo dari situs web id.quora.com, berikut penjelasannya.

Akatsuki yang dikenal organisasi jahat yang ada di anime Naruto, memiliki anggota kuat dan keterampilan dalam menyusun strategi.

Akatsuki yang dipimpin oleh Yahiko tersebut, ternyata memiliki strategi yang jitu dalam menangkap Bijuu dan Jinchurikinya, yakni menciptakan serta memilih kombinasi pasangan dari setiap anggotanya.

Apalagi mereka bergerak berpasangan dan setiap pasangan dipilih dengan tujuan untuk bisa saling melengkapi satu sama lain.

Sehingga semakin sulit dikalahkan dan bisa lebih mudah mengalahkan kolaborasi Bijuu dan Jinchurikinya. Contohnya, pasangan Hidan dan Kakuzu.

Kombinasi dari keduanya mampu membekuk Yugito dan Matatabi yang diakui sebagai salah satu yang terkuat di Kumogakure.

Juga ada pasangan Itachi dan Kisame yang mampu menjinakkan Kokuou dan jinchurikinya Han.

Selain itu, kombinasi dari Deidara dan Sasori dapat dengan mudah mengalahkan Gaara bersama dengan Shukaku.***

Editor: Agung H. Dondo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah