One Piece: Dari Ivankov Sampai Yamato, Berikut 6 Karakter Mirip LGBT di One Piece

- 16 September 2022, 14:25 WIB
One Piece: Dari Ivankov Sampai Yamato, Berikut 6 Karakter Mirip LGBT di One Piece
One Piece: Dari Ivankov Sampai Yamato, Berikut 6 Karakter Mirip LGBT di One Piece /Kolase Youtube Anime/

TERAS GORONTALO - Dalam cerita One Piece terdapat berbagai macam karakter unik, dari ras, hingga gender dan orientasi seks seperti karakter LGBT Emporio Ivankov. 

Karakter LGBT sendiri dalam dunia One Piece memang memiliki panggung sendiri lewat kelompok Okama atau banci yang dipimpin Emporio Ivankov. 

Tak jarang juga ditemui karaktar LGBT diluar kelompok Okama, pada Arc Wano misalnya, terdapat Okiku dan nakama ke 11 Kru Bajak Laut Topi Jerami Tuan Mudah Yamato. 

Kehadiran karakter LGBT seperti Ivankov dan Yamato, tentunya menambah keseruan cerita One Piece yang telah memasuki akhir cerita. 

Baca Juga: One Piece: Dikonfirmasi Oda Sensei, Ini Buah Iblis Untuk Roronoa Zoro

Siapa sajakah karakter LGBT di One Piece ? Berikut 6 Karakter LGBT di One Piece yang dirangkum dari berbagai sumber. 

1. Emporio Ivankov

Emporio Ivankov merupakan salah satu komandan pasukan revolusioner yang dipimpin Monkey D Dragon dan Ratu Okama di Kerajaan LGBT Kamabakka. 

Emporio Ivankov memakan Buah Iblis Horu Horu no Mi yang membuat penggunanya mampu merombak sistem kerja tubuh lewat suntikan hormon. Seperti merubah jenis kelamin, dan memacu vitalitas hidup. 

Dengan suntikan hormon tersebut pula, Ivankov sering berganti-ganti kelamin. "Seorang pria, Seorang Perempuan, Atau Seorang Okama(banci), kalian harus jadi apapun yang kalian mau," kata Ivankov. 

Baca Juga: One Piece: Terungkap Begini Hubungan Ras Lunarian Dan Garis Keturunan Monkey D Luffy Serta Unit Seraphim 

2. Inazuma 

Inazuma adalah Okama elegan dan wakil Komandan Pasukan G di Pasukan Revolusioner yang bertugas dibawah komando Ivankov. 

Inazuma sering mendapat suntikan dari Ivankov, membuatnya sering berganti-ganti kelamin antara laki laki dan perempuan dikenal sebagai LGBT. 

 Sebagai laki laki inazuma terlihat serius dan tenang, kontras dengan sifat perempuannya yang hangat dan ceria. Meski begitu Inazuma tampaknya lebih anggun dibandingkan Okama lainnya yang sering terlihat eksentrik. 

Inazuma memakan Buah Iblis Choki Choki No Mi yang memberikan Inazuma kemampuan untuk merubah bagian tubuhnya menjadi gunting dan mampu memanipulasi apapun yang dipotongnya menjadi seperti kertas. 

Baca Juga: One Piece 1060: Sabo Tewas Di Tangan Im Sama, Kondisinye Seperti Ini

3. Morley 

Morley adalah Okama yang berasal dari Ras raksasa dan Komandan Pasukan Barat Pasukan Revolusioner.

Sebagai seorang Eksekutif Pasukan Revolusioner, Morley memiliki kemampuan yang hebat. 

Dengan Buah Iblisnya Oshi Oshi No Mi yang membuat penggunanya mampu menyingkirkan zat apapun dikombinasikan dengan kekuatan ras raksasa serta tombaknya tridentnya, morley mampu menggerakkan tanah. 

Dengan kekuatan itu pula, Morley mampu membuat ruangan tambahan di impel down yang disebut impel down level 5.5. 

Meski tidak merubah kelaminnya, sebagai seorang LGBT Morley sangat sopan dan feminis. Dengan sifatnya yang periang, Morley sering salah tingkat ketika ada orang yang memperhatikannya. "Apakah lelaki itu menyukaiku?" Kata Morley. 

4. Bentham alias Mr.2 Bon Clay

Bentham alias Mr.2 Bon Clay adalah bekas elite Baroque Works dan seorang LGBT meski tidak merubah kelaminnya.

Pada awalnya Bon Clay merupakan musuh Luffy, namun seiring cerita One Piece berjalan Bon Clay berubah menjadi sahabat baik Luffy.

Bon Clay memiliki kemampuan  untuk meniru siapapun yang disentuhnya berkat Buah Iblis Mane Mane No Mi. 

Saat ini Bon Clay telah menjadi Ratu Okama dan Penguasa Impel Down Level 5.5 menggantikan Ivankov. Setelah disangka mati ketika mengorbankan diri saat Luffy melawan Magellan. 

5. Kikunojo Alias O Kiku

Kikunojo atau yang lebih dikenal dengan O Kiku adalah salah satu samurai Nine Red Scabbards pengawal Kozuki Oden dan adik dari Komandan Pasukan 16 Bajak Laut Shirohige Izo. 

Tak seperti Izo yang walau berpenampilan peremuan tetapi maskulin, O Kiku berpenampilan dan bersikap layaknya perempuan menjadikannya LGBT. "Aku adalah Laki-Laki dengan Jiwa perempuan di dalam hati" kata O Kiku. 

Dengan sifat feminimnya, O Kiku dikenal sebagai samurai tercantik di Pulau Wanokuni. Pada saat O Kiku serius dalam pertarungan, O Kiku akan menggunakan topeng Noh Hannya dan dikenal sebagai Kikunojo Sang Salju. 

6. Yamato

Yamato adalah putri dari Yonkou Kaido dan digadang gadang menjadi nakama ke 11 Kru Bajak Laut Topi Jerami setelah Luffy mengajaknya bergabung pada akhir Arc Wano. 

Yamato sangat terobsesi dengan Kozuki Oden, hal inilah yang membuat dia melupakan jati dirinya sebagai seorang perempuan dan bersikap sebagai seorang laki laki demi mengejar impiannya untuk mengikuti jejak Kozuki Oden dan menjadi LGBT. Bahkan Kaido sendiri,menganggap putrinya itu sebagai seorang laki laki. 

Yamato memakan Buah Iblis Mythical Zoan Inu Inu No Mi model Ooguchi No Makami yang membuat Yamato memiliki kemampuan untuk berubah menjadi anjing penjaga wano legendaris tersebut dan dapat menyemburkan api serta melapisi kulitnya dengan perisai emas.***

Editor: Agung H. Dondo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah