Nasib Anggota Organisasi Baroque Works Setelah Crocodile Keluar Dari Impel Down, Nico Robin Kembali Menghianat

- 5 November 2022, 19:33 WIB
Nasib Anggota Organisasi Baroque Works Setelah Crocodile Keluar Dari Impel Down, Nico Robin Kembali Menghianati Luffy ?
Nasib Anggota Organisasi Baroque Works Setelah Crocodile Keluar Dari Impel Down, Nico Robin Kembali Menghianati Luffy ? /Tangkap Layar/ Instagram mugiwara.posting/

TERAS GORONTALO - Organisasi Baroque Works merupakan kelompok mafia yang berisikan beberapa kelompok Bajak Laut.

Pemimpin Baroque Works adalah Crocodile, namun organisasi tersebut tidak kembali dijalankan setelah Crocodile dikalahkan oleh Luffy di pertarungan Alabasta.

Setelah kalah dari Luffy, Crocodile pun dimasukkan ke dalam penjara Impel Down yang dikenal sebagai penjara paling mengerikan di One Piece.

Baca Juga: Joy Boy Berasal Dari Elbaf, Seluruh Rahasia Besar World Government Terungkap

Selama Crocodile menjadi pemimpin dari Baroque Works semua semua anggotanya menggunakan nama samaran termasuk dirinya yang mendapat julukan sebagai Mr 0.

Beberapa tahun kemudian Crocodile dapat keluar dari Penjara Impel Down karena diselamatkan oleh Luffy yaitu orang yang menyebabkan dirinya di penjara.

Lantas dengan keluarnya Crocodile dari penjara Impel Down apakah dia akan kembali mengumpulkan semua orang yang pernah menjadi anggota organisasi Baroque Works ?

Hingga manga One Piece chapter 1065 belum ditunjukkan bahwa Crocodile kembali mengumpulkan para anggota Baroque Works.

Berikut merupakan nasib dari beberapa anggota organisasi Baroque Works, dilansir Teras Gorontalo dari kanal YouTube Wanpis Pedia.

Halaman:

Editor: Viko Karinda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x