Eiichiro Oda Tunjukkan Sosok Asli Vegapunk, Fans One Piece Akan Terkejut Saat Melihat Wujud Aneh Ini

- 10 November 2022, 16:45 WIB
Eiichiro Oda Tunjukkan Sosok Asli Vegapunk, Fans One Piece Akan Terkejut Saat Melihat Wujud Aneh Ini
Eiichiro Oda Tunjukkan Sosok Asli Vegapunk, Fans One Piece Akan Terkejut Saat Melihat Wujud Aneh Ini /Tangkapan Layar Instagram @animebae2

TERAS GORONTALO - Para fans One Piece sempat dikejutkan dengan kemunculan sosok Vegapunk dalam wujud seorang wanita cantik pada chapter 1061.

Selain sosok lain dari Vegapunk ikut bermunculan, dimana hal tersebut akhirnya dijelaskan oleh salah satu anggota CP0 bernama Kaku bahwa wanita cantik yang muncul dan juga sosok lain Vegapunk hanyalah satelit atau kloning dari ilmuwan tersebut.

Dimana Vegapunk membagi dirinya menjadi enam bagian, dan enam sosok tersebut juga dimunculkan oleh Eiichiro Oda dalam manga One Piece chapter 1065.

Enam sosok Vegapunk yang sudah dimunculkan adalah Punk 01 Shaka, Punk 02 Lilith, Punk 03 Edison, Punk 04 Phytagoras, Punk 05 Atlas, dan Punk 06 York sedangkan sosok asli Vegapunk disebut dengan Stella.

Setelah memunculkan enam kloning Vegapunk akhirnya Eiichiro Oda menunjukkan sosok yang disebut dengan Stella pada manga One Piece chapter 1066.

Baca Juga: Vegapunk Ungkap Sosok Istri Dragon, Ibu Luffy yang Asli Ternyata Bukan Crocodile

Karena melihat sosok kloning yang ditunjukkan rata-rata adalah seorang wanita cantik sebagaimana dengan York dan Lilith, para fans One Piece menganggap bahwa Vegapunk adali merupakan seorang wanita cantik.

Sosok asli dari Vegapunk menunjukkan wujud yang sangat aneh, sebagaimana dengan penjelasan dari Jewelry Bonney melalui keterangan Kuma bahwa Vegapunk berasal dari ras spesial.

Eiichiro Oda menunjukkan dua wujud Vegapunk salah satunya menunjukkan saat dia sudah menua yaitu pada time line saat ini dan yang lain adalah ketikan Vegapunk masih muda. 

Halaman:

Editor: Abdul Imran Aslaw

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah