Alasan Sesungguhnya Kurohige Menculik Pudding di One Piece, Balas Dendam Pada Vegapunk?

- 29 November 2022, 19:23 WIB
Alasan Sesungguhnya Kurohige Menculik Pudding di One Piece, Balas Dendam Pada Vegapunk?
Alasan Sesungguhnya Kurohige Menculik Pudding di One Piece, Balas Dendam Pada Vegapunk? /Tangkapan layar Facebook One Piece IMO, Instagram @jackfrost_op, edit Teras Gorontalo /

TERAS GORONTALO - Ternyata Kurohige menculik Pudding di One Piece untuk balas dendam atas perbuatan Vegapunk yang menjadikan subjek penelitian di masa lalu.

Dalam cerita One Piece, Marshall D Teach merupakan satu-satunya karakter yang dapat menggunakan dua buah iblis berkat keistimewaan tubuhnya.

Semenjak Vegapunk dimunculkan dalam cerita One Piece, terdapat toeri yang berkembang dikalangan penggemar mengenai cerita dibalik keistimewaan tubuh Kurohige.

Menurut teori tersebut Vegapunk diduga pernah menjadikan Kurohige sebagai subjek eksperimennya dalam meniliti buah iblis dimasa lalu. 

Baca Juga: Fakta-Fakta Tentang Monkey D Luffy, Pemilik Armada Terbesar Dalam Manga One Piece

Teori tersebut didasarkan pada beberapa petunjuk. Diantara, kampung halaman Vegapunk yang memiliki ciri-ciri yang sama dengan Kurohige.

Selain itu, fasilitas penelitian yang ada dikampung halaman Vegapunk mengindikasikan kalau sang ilmuwan sudah pernah melakukan pembedahan sejak dulu.

Dengan penelitian tersebut, Vegapunk membuat tubuh Marshall D Teach agar dapat menampung dua kekuatan buah iblis.

Penelitian yang dilakukan Vegapunk terhadap Kurohige, sepertinya membuat Teach mengalami berbagai rasa sakit.

Hal itu bisa saja terjadi, mengingat King dan Kaido juga merasakan siksaan saat menjadi subjek penelitian Vegapunk di punk hazard.

Halaman:

Editor: Gian Limbanadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x