5 Fakta Sage Mode Dewa Shinobi Hokage Pertama Konoha Hashirama Senju di Naruto!

- 2 Desember 2022, 18:40 WIB
5 Fakta Sage Mode Dewa Shinobi Hokage Pertama Konoha Hashirama Senju di Naruto!
5 Fakta Sage Mode Dewa Shinobi Hokage Pertama Konoha Hashirama Senju di Naruto! /Tangkapan Layar FB Kutipan Anime/

TERAS GORONTALO - Berikut 5 fakta sage mode Hashirama Senju, Hokage pertama Konoha yang dikenal sebagai dewa shinobi di Naruto.

Dalam cerita Naruto, Hashirama Senju merupakan pendiri dan Hokage pertama desa Konoha.

Sebagai pendiri desa Konoha, Hashirama Senju dikenal memiliki berbagai jutsu kuat yang membuatnya mendapat julukan dewa shinobi.

Hashirama Senju adalah satu-satunya shinobi yang mampu mengusai dengan sempurna kekkei genkai elemen kayu. 

Baca Juga: Syuting ONE PIECE Live Action Akhirnya Selesai, Ini Kabar Terbaru dan Jadwal Tayang Di Netflix, Ada Season 2?

Ia bersama Uchiha Madara, dikenal sebagai shinobi terkuat dimasa awal pembentukan desa Konohagakure.

Selain menguasai kekkei genkai elemen kayu, Hashirama Senju juga mampu menggunakan energi alam. Ia sangat ahli menggunakan sage mode dengan sempurna.

Untuk itu, berikut 5 fakta sage mode Hashirama Senju.

1. Sumber Sage Mode Hashirama

Fakta pertama, sampai saat ini sumber kekuatan energi alam sage mode Hashirama Senju belum diketahui.

Sage Mode adalah kemampuan seorang shinobi untuk menggunakan energi alam, dilatih di tempat yang memiliki tingkat energi alam tinggi seperti Gunung Myoboku.

Namun ada teori kalau sumber energi alam Hashirama Senju berasal dari dirinya sendiri, karena Mokuton sudah berkaitan dengan alam.

2. Warna Sage Mode Hashirama Senju

Setiap pengguna Sage Mode, dari mana pun sumber energi alamnya, maka akan muncul perubahan fisik dari karakternya. 

Baca Juga: Viral, Terobos Ruang Sidang Ferdy Sambo, Wanita Ini Ngaku Rela Mati, Netizen: Betina Bloon

Hashirama Senju memiliki pola di wajah area mata dan dahinya saat menggunakan sage mode.

Dalam manga Naruto, pola di wajah Hashirama Senju memiliki warna merah. Namun di anime Naruto, tanda tersebut berwarna hitam.

3. Sage Mode mempengaruhi Mokuton

Mokuton masihlah salah satu Kekkei Genkai yang sangat kuat dan tidak semua orang bisa menggunakan elemen kayu ini di serial Naruto.

Elemen kayu Hashirama Senju akan semakin kuat ketika dia masuk ke Sage Mode dibandingkan dalam mode biasanya.

Salah satu contohnya adalah Hashirama Senju bisa membuat teknik kayu yang lebih besar bahkan raksasa saat di mode ini.

4. Hashirama Pernah Memberikan Kekuatannya ke Sasuke

Dalam perang dunia shinobi IV di serial Naruto, Madara pernah mencuri energi alam milik Hashirama Senju yang di Edo Tensei Orochimaru.

Untuk menangkal kemampuan sage mode Madara, Hashirama memberikan cakra energi alam ke jutsu milik Sasuke.

Namun masih misterius jutsu apa yang akan digunakan Sasuke karena saat Sasuke mencoba melawan Madara dengan teknik ini, dia terlebih dahulu ditusuk oleh Madara.

5. Sel Hashirama di Dada Madara Bisa Menggunakan Sage Mode

Diakhir hayat hidupnya, Madara mengimplan sel Hashirama ke dasa kirinya, yang entah kenapa memiliki bentuk wajah Hashirama.

Hal tersebut, membuat salah satu pendiri desa Konoha ini bisa menggunakan mokuton.

Tak hanya itu, wajah Hashirama di dada Madara terlihat bisa memasuki sage mode setelah ia menyerap energi alam yang saat itu digunakan oleh Edo Hashirama.

Itulah 5 fakta sage mode Hashirama Senju, Hokage pertama desa Konoha di Naruto yang dikenal sebagai dewa shinobi.***

Editor: Gian Limbanadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah