Eiichiro Oda Berikan Clue di Chapter 1068, Mimpi Vegapunk dan Im Sama Sangat Mirip

- 3 Desember 2022, 16:31 WIB
Eiichiro Oda Berikan Clue di Chapter 1068, Mimpi Vegapunk dan Im Sama Sangat Mirip
Eiichiro Oda Berikan Clue di Chapter 1068, Mimpi Vegapunk dan Im Sama Sangat Mirip /Tangkapan layar Tamagon Park/

TERAS GORONTALO - Dalam manga One Piece chapter 1068 tak sedikit yang bertanya-tanya bahwa apa yang sebenarnya dipikirkan oleh Eiichiro Oda dengan dimunculkannya lagi Rob Lucci.

Karena sebenarnya baik Rob Lucci maupun CP0 dipastikan tidak akan benar-benar berbahaya untuk menghadapi Luffy saat ini, kecuali seseorang Admiral bahkan tingkat yang lebih atas muncul.

Luffy tidak akan ikut campur dengan adanya CP0 ini, dan fokusnya mungkin pada kru Topi Jerami yang lainnya untuk mengalahkan CP0.

Sebenarnya lebih cocok Jinbei ataupun Chopper yang turun tangan untuk melawan Rob Lucci ini, namun bersamaan dengan kejadian Vegapunk Atlas yang sudah dihancurkan oleh Rob Lucci, Luffy Tentu saja tidak akan tinggal diam. 

Baca Juga: Kekuatan Zoro Setelah Time Skip Sangat Mengerikan, Bisa Kalahkan Fujitora Tanpa Ampun Menggunakan Mata Kirinya

Atlas adalah robot yang pertama kali ditemui oleh Luffy dengan berbaik hati memberikan makanan, serta dengan kelompoknya Vegapunk Atlas juga yang membawa Luffy dan memperkenalkan Pulau ini kepadanya.

Jadi jika seseorang yang baik seperti Vegapunk Atlas Dihancurkan oleh seseorang di depan matanya sendiri, sudah sangat jelas kan bahwa Luffy akan bertindak dan turun tangan langsung untuk menemani duel sang Jaguar Ini.

Kata menang mungkin memang akan jauh dari pihak Rob Lucci, bagaimanapun caranya dan juga latihan yang selama ini dia lakukan dengan CP0.

Jadi menurut kita, sepertinya CP0 ini hanya akan menjadi ancaman awal dan musuh pertama yang akan dihadapi oleh Luffy dan kru ini.

Halaman:

Editor: Gian Limbanadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x