Kekuatan Buah Iblis Paling Ditakuti Kurohige Muncul di Pulau Egghead, Vegapunk Siap Berlayar Bersama Luffy

- 21 Desember 2022, 15:56 WIB
Kekuatan Buah Iblis Paling Ditakuti Kurohige Muncul di Pulau Egghead, Vegapunk Siap Berlayar Bersama Luffy
Kekuatan Buah Iblis Paling Ditakuti Kurohige Muncul di Pulau Egghead, Vegapunk Siap Berlayar Bersama Luffy /Twitter @3LOGSYS/

TERAS GORONTALO - One Piece 1070 menceritakan kelanjutan dari pertarungan Luffy dan Lucci, selain itu juga lebih memperjelas tentang makhluk ciptaan Vegapunk yaitu Seraphim.

Salah satu Seraphim memiliki kekuatan buah iblis yang paling ditakuti oleh Kurohige, dimana hampir semua Seraphim adalah pengguna buah iblis.

Ada empat Seraphim yang sudah diperlihatkan sampai dengan manga One Piece chapter 1070, yaitu S-Shark, S-Snake, S-Hawk, dan S-Bear.

Kekuatan buah iblis yang paling ditakuti oleh Kurohige adalah milik S- Snake, yaitu Seraphim dengan wajah yang sama dengan Boa Hancock. 

Baca Juga: Tak Bisa Mengelak Lagi, Bharada E Gempur Habis-Habisan Keterangan Nyonya Putri di Persidangan

Tak hanya wajahnya yang sama dengan Boa Hancock, S-Snake juga memiliki kekuatan buah iblis yang sama yaitu Mero Mero no Mi.

Dimana Kurohige dianggap takut dengan kekuatan Mero Mero no Mi milik Hancock, hal tersebut juga menjadi alasan dia mencoba untuk merebut buah iblis tersebut dari Ratu Bajak laut itu.

Kurohige ingin menghancurkan kekuatan tersebut karena dia menyadari bahwa suatu saat dirinya akan terpukau dengan kecantikan Boa Hancock dan hal tersebut akan menjadi kelemahannya sehingga dia bisa dengan mudah diubah menjadi batu.

Namun tidak hanya Hancock namun saat ini kekuatan tersebut juga dimiliki oleh Seraphim S-Snake.

Halaman:

Editor: Gian Limbanadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x