Rocks D Xebec Akan Kembali, Akainu Menyesal Jadi Fleet Admiral

- 7 Januari 2023, 13:30 WIB
Rocks D Xebec Akan Kembali, Akainu Menyesal Jadi Fleet Admiral
Rocks D Xebec Akan Kembali, Akainu Menyesal Jadi Fleet Admiral /Twitter top_anime_13/

TERAS GORONTALO - Banyak bajak laut kuat yang muncul dalam cerita One Piece setelah era Golden yaitu pasca kematian Gol D Roger.

Akan tetapi jika karakter One Piece pada era Roger ataupun sebelumnya dianggap lebih kuat dibandingkan dengan era bajak laut baru.

Salah satu karakter One Piece yang dianggap sangat kuat adalah Rocks D Xebec, karena dianggap sangat kuat bahkan banyak fans yang menganggap bahwa sebenarnya kapten bajak laut Rocks itu masih hidup pasca kejadian God Valley.

Anggapan tersebut berdasar dari cerita Sengoku sebagai mantan Fleet Admiral bahwa Rocks menghilang dengan pulau God Valley pasca insiden tersebut. 

Baca Juga: Sosok Misterius Penolong Vegapunk Terungkap di One Piece 1072, Ternyata Orang Penting di Pasukan Revolusi

Dimana insiden God Valley menjadi pertarungan yang paling legendaris dalam cerita One Piece, pertarungan tersebut melibatkan bajak laut, Angkatan Laut, dan para Tenryuubito.

Rocks memiliki keinginan untuk menguasai seluruh Dunia, dengan begitu dia pun berniat untuk menghancurkan pulau tempat tinggal dari para Tenryuubito yang merupakan keturunan para penguasa atau Naga Langit.

Akan tetapi pemberontakan Rocks bersama kelompok bajak lautnya yang saat itu berisikan banyak karakter One Piece hebat seperti Kaido, Shirohige, bahkan Big Mom harus dihentikan oleh aliansi Roger dan Garp.

Walaupun Roger merupakan seorang bajak laut dan Garp yang adalah Angkatan Laut namun mereka bekerja sama untuk mengalahkan kelompok Rocks yang pada masa itu merupakan bajak laut paling kejam di seluruh lautan. 

Halaman:

Editor: Gian Limbanadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x