One Piece, Terungkap! Sosok Stussy Ternyata Merupakan Seorang Ilmuwan

- 22 Januari 2023, 08:11 WIB
Terungkap! Sosok Stussy Ternyata Merupakan Seorang Ilmuwan/Tangkapan Layar Twitter @melody_star282/
Terungkap! Sosok Stussy Ternyata Merupakan Seorang Ilmuwan/Tangkapan Layar Twitter @melody_star282/ /

TERAS GORONTALO- Sebuah kejutan besar bagi para penggemar One Piece, mengenai fakta yang mengejutkan dari sosok Stussy.

Terungkapnya karakter One Piece Stussy, yang merupakan kloningan dari kelompok Bajak Laut Rocks, menjadi hal yang tak terduga bagi penggemar serial One Piece.

Pasalnya, Eiichiro Oda lebih sering menghadirkan sosok Stussy sebagai bagian anggota dari CPO dan juga salah satu karakter yang mengerikan.

Baca Juga: One Piece 1073: Admiral Kizaru Tunduk Dihadapan Roronoa Zoro! Teknik Lanjutan Santoryu Jadi Penentu Kemenangan

Bajak laut Rocks merupakan Bajak Laut yang sudah ada sejak lama, bahkan sebelum Gol D Roger melaut, Bajak laut Rocks juga menjadi ancaman bagi angkatan laut dan Pemerintah Dunia.

Tapi kelompok Bajak Laut Rocks ini, hanya memiliki sedikit informasi yang dihadirkan oleh Oda. Dan munculnya fakta baru mengenai Stussy, bisa jadi merupakan jawaban akan hal tersebut.

Pada chapter One Piece 1072, Oda mengungkapkan satu kru Rocks lainnya, yaitu Stussy.

Namun hal ini wajar saja, karena ternyata Stussy yang dikenal sebagai anggota dari CP Zero merupakan kloningan dari Bajak Laut tersebut. Hal tersebut pun bisa terungkap diakhir chapter One Piece, ketika Stussy menyerang Kaku.

Terungkapnya fakta mengenai sosok Stussy tersebut, bisa menjadi sebuah kesempatan yang besar bagi oda, Stussy bisa saja menjadi karakter One Piece yang memberikan informasi atau sejarah mengenai Bajak Laut Rocks.

Halaman:

Editor: Viko Karinda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah