Spoiler One Piece 1073, Resmi Law Mati, Stussy Solo Hadapi Rob Lucci dan Seraphim

- 24 Januari 2023, 12:13 WIB
Spoiler One Piece 1073, Resmi Law Mati, Stussy Solo Hadapi Rob Lucci dan Seraphim
Spoiler One Piece 1073, Resmi Law Mati, Stussy Solo Hadapi Rob Lucci dan Seraphim /

TERAS GORONTALO - Spoiler One Piece chapter 1073 yang sangat dinantikan penggemar akhirnya dirilis. 

Banyak berbagai informasi menarik yang terdapat dalam spoiler One Piece chapter 1073 seperti situasi terkini pulau Egghead. 

Hasil pertarungan antara Kurohige vs bajak laut hati yang dipimpin Law juga tersaji dalam spoiler One Piece chapter 1073. 

Baca Juga: One Piece 1073: Terungkap! Begini Nasib Coby Ditangan Kurohige, Siapa Sangka Ternyata...

Melansir dari postingan Facebook Nathanistic, Selasa, 24 Januari 2023, berikut spoiler One Piece chapter 1073. 

Pada chapter 1072, Eiichiro Oda menguak misteri ingatan Kuma melalui flashback, serta mengungkap pengkhianatan Stussy. 

Melanjutkan cerita sebelumnya, One Piece chapter 1073 diberi judul Pengkhianat. 

Baca Juga: Pecah! Inilah Jadinya Jika Madara di Naruto Bertarung Dengan Admiral Angkatan Laut One Piece

Chapter dibuka dengan kilas balik dari Bartholomew Kuma.

Dalam kilas balik tersebut, memperlihatkan Kuma semasa menjadi Raja Sorbet. Dimana istrinya meninggal setelah melahirkan Bonney. 

Alasan Kuma bergabung ke Revo Army juga terungkap dalam kilas balik ini.

Baca Juga: Eiichiro Oda Semakin Memperjelas Siapa Ayah Dari Yonko Shanks di One Piece, Ternyata...

Kuma memilih bergabung setelah melihat sistem yang ingin dibuat WG, sistem yang mengakomodir penindasan rakyat dan mensejahterakan Tenryubito.

Atas alasan itu pula, serta dorongan dari Monkey D Dragon, Kuma setuju menjadi objek penelitian, menyerahkan jiwa, tubuh, dan ingatannya untuk diteliti Vegapunk. 

Scene berpindah ke pinggiran pulau Winner, terlihat kekacauan yang terjadi setelah pertarungan keduanya. 

Baca Juga: Tak Disangka Kecerdasan God Enel Melebihi Vegapunk, Dewa Petir Juga Bisa Ciptakan Seraphim

Trafalgar Law akhirnya kalah, Kurohige kemudian berteriak "inilah saatnya menguasai dunia zehahaha..."

Kurohige saat ini telah memiliki 2 road poneglyp ditambah dengan buah iblis Ope Ope no Mi milik Law. 

Trafalgar Law sepertinya tewas dalam pertarungan, karena buah iblisnya telah didapatkan Kurohige. 

Baca Juga: Mengerikan! Teknik Rahasia Kekuatan Zoro Terungkap, Tangan Kanan Luffy Mode Mengamuk di One Piece 1073

Namun, Kurohige bukan tanpa kerugian, tangan milik tangan kanannya Shiryu harus menjadi korban. 

Secara tak terduga Bepo berhasil menarik tangan Shiryu hingga putus! 

Beralih ke Egghead, akhirnya terungkap kenapa Stussy memihak Vegapunk, DNAnya telah diubah sang ilmuwan.

Baca Juga: Kemunafikan Shanks Diungkap Eiichiro Oda pada One Piece 1074, Jadi Antek dan Penerus Gorosei?

Dengan mengubah DNA, Vegapunk membuat Stussy menjadi sangat loyal kepadanya.

Spoiler One Piece 1073 juga mengkonfirmasi, Stussy bukan pemakan buah iblis vampir, kekuatannya berasal dari campur tangan Vegapunk. 

Stussy pun terlihat bertarung dengan Rob Lucci.

Baca Juga: One Piece Memanas, Pertarungan Sengit Antara Lucci dan Stussy Makan Korban

Rob Lucci tak sendiri, ia memerintahkan para Seraphim untuk menyerang Stussy hingga mati karena telah berkhianat.

Tak mau kalah, Stussy memberikan perintah baru pada Seraphim, "ara ara Seraphims-kun. Dengarkan Perintah ku! Cari dan selamatkan Master Vegapunk!"

Itulah spoiler One Piece chapter 1073. Meski dibagikan oleh leakers terpecaya Nathanistic, spoiler ini belum dapat dikonfirmasi kebenarannya oleh Nathanistic karena berasal dari forum luar negeri.***

Editor: Agung H. Dondo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah