One Piece: Kematian Akagami No Shanks, Hingga Pertemuan Luffy, Im Sama dan Joy Boy

- 6 Februari 2023, 17:35 WIB
One Piece: Kematian Akagami No Shanks, Hingga Pertemuan Luffy, Im Sama dan Joy Boy
One Piece: Kematian Akagami No Shanks, Hingga Pertemuan Luffy, Im Sama dan Joy Boy /Tangkapan Layar Anime Op, Edit Teras Gorontalo/

TERAS GORONTALO - Pembahasan kali ini tentunya akan kita awali dari momen dimana Luffy akan bertemu dengan Joy Boy.

Pertemuan Luffy dan Joy Boy bertujuan meminta maaf atas apa yang terjadi saat ini.

Selain itu di momen ini juga sekaligus membuka identitas Joy Boy yang akhirnya terungkap memiliki nama asli Dryas. 

Baca Juga: One Piece 1074: Duet Maut Saturn Dan Kizaru Sebabkan Kekacauan Di Pulau Egghead, Anggora SHP Terkepung

Adapun nama Dryas kemungkinan besar memiliki hubungan dengan sejarah pohon pengetahuan yang ada di Ohara.

Dalam teori ini juga tak hanya memperlihatkan soal pertemuan Luffy dan Joy Boy saja.

Turut menjadi sorotan kali ini mengenai kematian dari sosok Akagami No Shanks. 

Baca Juga: Keren, Luffy Terpuruk, Gorosei Dihadang Oleh Shanks di Egghead

Ternyata bukan hanya Luffy, Kurohige, Shirahoshi, Nefertari Vivi yang menjadi target dari Im Sama melainkan termasuk Akagami No Shanks.

Meski belum diketahui pasti bagaimana proses kematian Shanks, namun ia mati ditangan Im Sama.

Di chapter 1100 akan ada sebuah momen dimana Luffy akan kembali ke masa 900 tahun yang lalu.

Luffy kembali ke masa lalu menggunakan tiga kekuatan buah iblis yaitu buah iblis Hito Hito No Mi model Nika, Lalu buah iblis milik Jewelry Bonney dan juga buah iblis milik Franky. 

One Piece: Kematian Akagami No Shanks, Hingga Pertemuan Luffy, Im Sama dan Joy Boy
One Piece: Kematian Akagami No Shanks, Hingga Pertemuan Luffy, Im Sama dan Joy Boy

Di sisi lain keberadaan Luffy yang telah kembali ke masa lalu dan bertemu dengan Joy Boy atau Dryas rupanya juga dipertemukan dengan saudara atau kakak dari Dryas yaitu Im Sama.

Pada intinya Im Sama yang merupakan kakak dari Dryas seharusnya memegang posisi terkuat sebagai Putra Mahkota.

Namun entah karena sesuatu hal yang masih belum diketahui pasti ternyata Putra Mahkota berikutnya yang ditunjuk adalah Dryas yang merupakan adiknya sendiri.

Jadi dengan kata lain pemegang Tahta Putra Mahkota Inilah yang disebut sebagai Joy Boy.

Itu sebabnya Im Sama yang mengetahui hal ini pun secara diam-diam membentuk aliansi dengan 20 kerajaan lainnya untuk mengkudeta Kerajaan Kuno yang saat itu dipimpin oleh Dryas.

Inilah yang menjadi cikal bakal awal mula terbentuknya pemerintah dunia.

Penjelasan di atas merupakan teori dari salah satu akun bernama Goh D Roger di forum terkenal yaitu Reddit.

Belakangan akun tersebut di block bahkan hingga di Banned oleh Reddit, meski begitu hingga saat ini belum diketahui pasti apa alasannya.***

Disclaimer: Pembahasan One Piece ini bersifat teori maka bisa benar atau salah. Artikel Ini dibuat untuk kepentingan hiburan saja dan tidak bermaksud mendahului isi dari cerita tersebut.

Editor: Gian Limbanadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x