Naruto dan Sasuke Dalam Bahaya, Ini Wasiat Isshiki Kepada Code Agar Menjadi Tak Terkalahkan

- 14 Februari 2023, 18:05 WIB
Naruto dan Sasuke Dalam Bahaya, Ini Wasiat Isshiki Kepada Code Agar Menjadi Tak Terkalahkan
Naruto dan Sasuke Dalam Bahaya, Ini Wasiat Isshiki Kepada Code Agar Menjadi Tak Terkalahkan /Tangkap layar Instagram/@borutoanime.idn

TERAS GORONTALO - Isshiki Otsutsuki adalah salah satu karakter dalam serial Boruto: Next Generations yang memiliki kekuatan sangat luar biasa.

Meski begitu karakter ini harus mengakhiri petualangannya dalam serial Boruto setelah mati sebelum memindahkan jiwanya ke tubuh Kawaki.

Namun sebelum jiwa Isshiki kadaluwarsa, ia sempat muncul di hadapan Code dan memintanya menggunakan Karma Putihnya untuk berubah menjadi Otsutsuki dan melanjutkan kehendak Otsutsuki.

Berikut Wasiat Isshiki Kepada Code

Setelah Isshiki gagal memindahkan jiwanya ke tubuh Kawaki, Otsutsuki itu langsung mendatangi pelayan setianya yakni Code untuk menyampaikan wasiatnya.

Baca Juga: Ini 10 Jutsu Terkuat Boruto di Naruto Next Generations, No 3 Rasengan Elemen Petir Jadi Senjata Tak Terlihat

Dengan karma putih yang dimiliki Code, Isshiki mengatakan bahwa Code tetap akan mewarisi kehendak Otsutsuki.

Meski tanpa wadah, karma putih milik Code adalah peninggalan Isshiki dalam wujud kekuatan murni.

Isshiki lantas menyuruh Code untuk memanen seluruh buah chakra di berbagai planet agar dirinya menjadi yang terkuat dan tak terkalahkan.

Terbukti, untuk menjalan wasiat majikannya itu, Code lantas mulai menyusun rencannya untuk balas dendam kepada Naruto, Sasuke, Kawaki dan Boruto yang telah mengalahkan Isshiki.

Hal itu juga dapat disaksikan langsung dalam anime Boruto episode 287 yang baru dirilis yang menceritakan arc barunya yakni Arc Code Attack yang diadaptasi langsung dari manga-nya.

Baca Juga: Boruto Masuk Arc Code Attack, Eida dan Daemon Bakal Jadi Musuh Terberat

Kawaki Menyebut Code Lebih Kuat Dari Jigen

Menurut Kawaki, Code adalah paling istimewa karena dia lebih kuat dari Jigen atau wadah sementara dari Isshiki itu. 

Nah, jika benar perkataan Kawaki Code lebih kuat dibanding Jigen, maka dapat diprediksi baik Naruto dan Sasuke sulit mengalahkannya.

Terbukti, dalam episode sebelumnya, Naruto dan Sasuke yang disebut kedua shinobi terkuat di Konoha saat ini sulit mengalahkan Isshiki meski masih dalam tubuh Jigen.

Oleh sebab itu, jika Code tetap bersikeras menyerang Konoha maka nyawa Naruto, Sasuke, Kawaki, Boruto hingga penduduk desa terancam.

Terlebih Naruto yang tidak lagi memiliki Kyubi dalam tubuhnya, dan Sasuke yang tidak lagi memiliki rinnegan.

Jika melihat kelanjutan cerita Boruto saat ini, maka serial ini semakin menarik untuk diikuti.***

 

 

 

 

 

Editor: Sutrisno Tola


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah