Satu Kekejaman Luffy yang Membuat Dirinya Menjadi Karakter One Piece Paling Jahat, Sudah Pernah Diungkap Oda

- 20 Februari 2023, 12:07 WIB
Satu Kekejaman Luffy yang Membuat Dirinya Menjadi Karakter One Piece Paling Jahat, Sudah Pernah Diungkap Oda
Satu Kekejaman Luffy yang Membuat Dirinya Menjadi Karakter One Piece Paling Jahat, Sudah Pernah Diungkap Oda /Twitter @LorTomo2/

 

TERAS GORONTALO - Luffy sebagai karakter utama dalam serial One Piece selalu menjadi pusat perhatian karena masih ada banyak misteri tentangnya yang belum terungkap.

Luffy merupakan kapten di dalam kelompok bajak laut Topi Jerami, dimana dia adalah seorang pengguna buah iblis dan juga memiliki anggota keluarga yang juga menjadi karakter kuat di One Piece.

Kebanyakan dari fans One Piece menganggap bahwa Luffy merupakan karakter yang sangat baik bahkan dia dianggap tidak pernah melakukan sebuah kejahatan.

Baca Juga: 2 Milik Kurohige, Ini Urutan 5 Buah Iblis Terkuat di One Piece, Bisa Geser Bumi dan Lenyapkan Samudera, Luffy?

Namun anggapan bahwa Luffy adalah karakter One Piece yang sangat kuat ternyata merupakan sebuah kesalahan.

Dimana Luffy sudah sering melakukan sebuah kejahatan yang dianggap sangat kejam, hal tersebut berkaitan dengan para musuhnya yang dikalahkan dalam setiap pertarungan.

Kekejaman yang dilakukan Luffy tersebut sudah pernah disebutkan oleh Eiichiro Oda dalam SBS Vol 4, yaitu alasan dari baka senchou tidak sampai membunuh musuhnya.

Baca Juga: One Piece 1076: Kid Dapatkan Road Poneglpyh, Lokasi Uranus Disebutkan Scopper Gaban

Eiichiro Oda menjelaskan bahwa Luffy tidak akan pernah membunuh musuhnya karena dia ingin menghancurkan keyakinan dari para musuhnya karena hal tersebut dianggap sebagai kekalahan yang sesungguhnya. Dilansir Teras Gorontalo dari kanal YouTube Anime Nogie.

Walaupun Luffy selalu menang melawan musuhnya yang kuat namun dia tidak pernah membunuh mereka sebagaimana dengan saat Luffy mengalahkan Doflamingo.

Sebagaimana fakta terkait Doflamingo bahwa dirinya adalah keturunan Tenryuubito dan memiliki strata sosial lebih tinggi dibandingkan yang lain bahkan dia bisa mempermainkan para Gorosei.

Baca Juga: Gorosei Saturn Berhasil Diculik Pasukan Revolusi, Rencana Besar Dragon dan Vegapunk Sukses

Akan tetapi Doflamingo saat ini tidak ada artinya lagi setelah dikalahkan oleh Luffy bahkan dia dimasukkan ke dalam penjara Impel Down level 6 hal tersebut membuat dirinya menjadi sangat rendah.

Tujuan lain dari Luffy untuk tidak membunuh musuhnya adalah agar mereka merasakan penyesalan sampai akhir hayatnya karena sudah dikalahkan oleh baka senchou tersebut.

Dari penjelasan mengenai alasan Luffy tidak membunuh musuhnya dianggap sebagai sebuah kekejaman, selain itu hal tersebut juga memunculkan beberapa teori terkait dengan Kaido yang masih hidup.

Baca Juga: Kejam! Pulau Egghead Jadi Saksi Gorosei Saturn Bantai Vegapunk, Monkey D Dragon Terpojok

Dimana Kaido yang merupakan makhluk terkuat di One Piece berhasil dikalahkan oleh Luffy dan menggantikan posisinya sebagai seorang Yonkou.

Kaido bahkan sampai terpental ke dalam magma di bawah gunung negeri Wano, namun hal tersebut dianggap tidak akan membuat mantan Yonkou tersebut akan tewas begitu saja.

Selain itu dengan ada banyaknya musuh yang dikalahkan Luffy, mereka pun sudah mulai membentuk sebuah perkumpulan untuk melakukan balas dendam kepada baka senchou tersebut. Dapat terlihat dari Alvida dan Buggy yang masih ingin balas dendam pada Luffy.***

 

Editor: Agung H. Dondo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah