One Piece 1079 : Terungkap Peran Vegapunk Sebagai Agen Pasukan Revolusi, Ini Motifnya...

- 18 Maret 2023, 07:59 WIB
One Piece 1079 : Terungkap Peran Vegapunk Sebagai Agen Pasukan Revolusi, Ini Motifnya...
One Piece 1079 : Terungkap Peran Vegapunk Sebagai Agen Pasukan Revolusi, Ini Motifnya... /

TERAS GORONTALO - Sosok Vegapunk dalam Dunia One Piece di kenal sebagai seorang ilmuan terkemuka.

Vegapunk bekerja di bawah pihak Pemerintah Dunia dengan berbagai penelitian yang dimanfaatkan untuk kepentingan Pemerintah.

Memiliki pengetahuan yang mampu melampaui zaman saat ini menjadikan Vegapunk memperoleh beragam prestasi di bidangnya.

Seiring berjalannya waktu akhirnya keberadaan Vegapunk saat ini dipertanyakan oleh pihak Pemerintah Dunia.

Vegapunk dicurigai telah berbelok arah dan mengkhianati Pemerintah Dunia.

Hal ini diketahui setelah terjadi komunikasi pribadi antara Stussy dan juga Sentomaru.

Stussy menjelaskan alasan utama yang membuat angkatan laut melakukan serangan dalam skala besar di Pulau Egghead.

Hal itu karena Vegapunk telah berhasil menemukan informasi yang tidak ditemukan oleh peneliti Ohara yang bisa berakibat fatal bagi Pemerintah Dunia.

Sebelumnya juga mereka telah mengirim CP-0 untuk menghabisinya.

Meski Vegapunk dianggap telah berbuat banyak bagi Pemerintah Dunia tapi langkahnya telah dianggap sebagai sesuatu yang salah.

Pada One Piece chapter 1064 terungkap Vegapunk menghubungi Monkey D Dragon terkait keadaan yang dia alami.

Salah satu kloningannya yaitu Shaka menghubungi Dragon dan mengatakan bahwa kemungkinan dia akan segera tewas dalam waktu dekat.

Oleh sebab itu muncul spekulasi jika Vegapunk merupakan bagian dari pasukan Revolusi.

Salah satu alasannya karena koneksinya dengan Dragon yang bisa dikatakan cukup dekat.

Sebagaimana diketahui Dragon merupakan sosok yang terang-terangan melawan Pemerintah Dunia serta yang paling dicari.

Selaku pemimpin pasukan revolusi artinya dia bukanlah sosok sembarangan yang semua orang dengan mudah untuk menemuinya.

Adapun alasan kenapa Vegapunk bisa menghubungi Dragon saat nyawanya terancam kemungkinan inilah menjadi isyarat Oda bagi kita.

Lantas apa alasan Vegapunk selama ini bekerja sama dengan Pemerintah Dunia?

Hal ini bisa jadi sejalan dengan teori para fans yang mengatakan jika Vegapunk sebenarnya bekerja terpaksa untuk Pemerintah Dunia.

Dia sebenarnya tidak ingin bekerja namun karena alasan yang masih misterius pada akhirnya Vegapunk setuju dengan hal tersebut.

Sejauh ini alasan tersebut jika dispekulasikan maka kerja sama dengan Pemerintah Dunia akan dimanfaatkan Vegapunk untuk menunjang tujuannya.

Maka bisa dikatakan Vegapunk bukanlah orang jahat akan tetapi dia hanya memanfaatkan fasilitas pihak Pemerintah Dunia untuk mewujudkan mimpinya.

Seperti teori populer tentang Aokiji yang merupakan mantan anggota bajak laut yang menyamar di kelompok bajak laut Kurohige.

Maka Vegapunk mungkin adalah pasukan revolusi yang menyamar menjadi Ilmuan Pemerintah Dunia.

Dengan Vegapunk bekerja sebagai ilmuan Pemerintah Dunia maka dia dapat mengakses seluruh informasi yang ada termasuk informasi rahasia sekalipun.

Informasi itu bisa jadi akan dia bagikan kepada pasukan revolusi terutama Dragon.

Pada chapter 1079 bisa jadi akan terungkap jika sebenarnya Vegapunk merupakan agen pasukan revolusi yang disusupkan ke pihak Pemerintah Dunia.***

Disclaimer: Artikel ini dibuat untuk hiburan, yang dibahas kali ini belum bersifat resmi, bisa saja ini benar atau sebaliknya.

Sumber youtube Bengkel Anime.

Sumber foto tangkapan layar IG @mugiwara.cl, edit Teras Gorontalo

Editor: Agung H. Dondo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x