Sir Crocodile Bertemu Nefertari Vivi, Organisasi Cross Guild Mulai Bergerak Membuat Para Marine Ketar-Ketir

- 20 Maret 2023, 18:05 WIB
Sir Crocodile Bertemu Nefertari Vivi, Organisasi Cross Guild Mulai Bergerak Membuat Para Marine Ketar-Ketir
Sir Crocodile Bertemu Nefertari Vivi, Organisasi Cross Guild Mulai Bergerak Membuat Para Marine Ketar-Ketir /Twitter @agegapsoftheday/

Baca Juga: Ngeri! Nico Robin Berulah di Egghead, Gorosei Siap-Siap Menjadi Terget Amukannya


Putri Nefertari Vivi diperlihatkan dalam pertemuan Reverie di Mariejoa, walaupun setelah itu dia menghilang dan keberadaannya tidak terdeteksi lagi karena melihat kebenaran dari Pemerintah Dunia.


Setelah sekian lama menghilang pasca Reverie, Putri Vivi kembali diperlihatkan dimana dia bersama dengan Morgans sang pembuat berita yang juga menjadi salah satu bagian dari underworld di One Piece.


Vivi tidak merasa tertekan walaupun dia bersama dengan Morgans bahkan setelah dia harus kehilangan ayahnya yaitu Raja Alabasta Nefertari Cobra yang diberitakan tewas di tangan salah satu anggota Pasukan Revolusioner yaitu Sabo.


Pertemuan antara Vivi dan Crocodile pastinya akan menjadi hal yang paling menarik di One Piece, hal tersebut dapat terjadi karena organisasi Cross Guild saat ini mulai bergerak untuk melakukan beberapa misi mereka.


Jika benar bahwa Cross Guild mulai melancarkan rencana mereka untuk memburu para Marine, maka hal tersebut akan menjadi ancaman besar untuk Fleet Admiral seperti Akainu karena selain melawan kelompok tersebut dia harus menghadapi seorang Yonkou dan juga para kriminal.


Gabungan kekuatan dari Buggy, Mihawk, dan juga Crocodile dianggap akan menjadi aliansi yang sangat kuat karena berisikan seorang Yonkou, mantan kriminal, dan juga pendekar pedang terkuat di One Piece.


Marine pastinya akan berpikir dua kali untuk bisa mengalahkan mereka karena hal tersebut tidak akan mudah melakukan penangkapan pada tiga karakter kuat tersebut.***

Halaman:

Editor: Gian Limbanadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah