Kelompok Cross Guild Muncul Di Elbaf, Pertarungan Dahsyat Akagami Dan Takanome Terulang

- 2 April 2023, 15:17 WIB
Kelompok Cross Guild Muncul Di Elbaf, Pertarungan Dahsyat Akagami Dan Takanome Terulang
Kelompok Cross Guild Muncul Di Elbaf, Pertarungan Dahsyat Akagami Dan Takanome Terulang /Twitter @Naeem_30/

TERAS GORONTALO - Berdasarkan pada triller arc Egghead, Eiichiro Oda kemungkinan besar akan fokus membahas tentang empat Yonkou baru mulai dari Shanks, Luffy, Kurohige hingga Buggy.

Pada beberapa arc Egghead dalam manga One Piece, Eiichiro Oda sudah memunculkan tiga Yonkou baru yaitu petualangan Luffy di pulau Egghead, pertarungan Kurohige melawan Law di pulau Winner hingga Shanks yang berhasil kalahkan Kid saat di Elbaf.

Maka dari itu Yonkou yang belum dimunculkan adalah Buggy, dimana ada berbagai asumsi menyebutkan bahwa nantinya dia akan dimunculkan dengan kelompok Cross Guild bersama Crocodile dan juga Takanome Mihawk.

Baca Juga: Eiichiro Oda Buat Terobosan Aneh, Posisi Karakter Utama One Piece Bergeser, Sanji Bakal Menggantikan Luffy

Walaupun belum ada kepastian ataupun konfirmasi langsung dari Eiichiro Oda mengenai pulau dari kemunculan kelompok Cross Guild yang akan menunjukkan keberadaan Buggy setelah berhasil menggemparkan pihak Angkatan Laut.

Dua pulau yang diperkirakan akan menjadi tempat kelompok Cross Guild berlabuh adalah Egghead dan Elbaf.

Dimana pulau Egghead sudah memunculkan perhatian banyak orang setelah Morgans menyebarkan berita bahwa Luffy telah menculik Vegapunk dan harus bertarung melawan Pemerintah Dunia.

Baca Juga: One Piece: Ini Pihak-pihak yang Mengambil Keuntungan dari Insiden Rocky Port selain Kurohige

Maka dari itu untuk membuat pulau tersebut menjadi semakin kacau maka kelompok Cross Guild akan muncul di sana dengan membentuk aliansi bersama Luffy dan menjadikan pihak Pemerintah Dunia dan Angkatan Laut sebagai musuh bersama.

Namun ada kemungkinan lainnya bawa Cross Guild nantinya akan menuju ke pulau Elbaf tempat Shanks berada dan hal tersebut dapat memicu sebuah pertarungan besar antara Akagami dan juga Takanome Mihawk.

Pertarungan antara Takanome dan Shanks akan terjadi karena kelompok Cross Guild berniat untuk merebut salinan  road poneglyph dari tangan bajak laut Akagami.

Baca Juga: Siap-Siap, Bajak Laut Paling Berbahaya Comeback, Golden Lion Dipimpin Shiki Kembali Kuasai Laut One Piece

Diantara anggota kelompok Cross Guild yang ada mulai dari Buggy, Crocodile, dan Mihawk, hanya si Takanome atau mata elang yang memiliki kekuatan sebanding dengan Shanks bahkan mereka disebut-sebut sebagai rival satu sama lain.

Shanks juga mengakui kekuatan dari si Takanome, sehingga mereka kembali terlibat dalam pertarungan dahsyat sebagaimana yang pernah disebutkan oleh Shirohige.

Dimana pertarungan dahsyat antara Shanks dan Mihawk diakui oleh Shirohige sebagai manusia terkuat di One Piece, maka hal tersebut menunjukkan bahwa dua karakter itu benar-benar sangat kuat.

Baca Juga: One Piece : Viral, God Usopp Gagalkan Serangan Busster Call di Egghead Dengan Teknik Terbaru

Pertarungan dahsyat antara Akagami dan Takanome pun akan terulang di pulau Elbaf, dan akan sangat sulit untuk menemukan pemenang diantara dua karakter tersebut karena kekuatan yang mereka miliki.

Dalam pertarungan tersebut Eiichiro Oda akan menunjukkan kemampuan sebenarnya yang dimiliki oleh Shanks dan Mihawk yang selama ini telah menjadi bagian dari misteri dalam serial One Piece.***




Editor: Viko Karinda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x