Eiichiro Oda Ungkap Dua Tipe Bajak Laut One Piece, Luffy dan Shanks Masuk Kategori Ini....

- 9 April 2023, 21:05 WIB
Eiichiro Oda Ungkap Dua Tipe Bajak Laut One Piece, Luffy dan Shanks Masuk Kategori Ini....
Eiichiro Oda Ungkap Dua Tipe Bajak Laut One Piece, Luffy dan Shanks Masuk Kategori Ini.... /instagram redi_red.cal/

TERAS GORONTALO - Bajak laut adalah salah satu aspek terpenting dalam alur cerita One Piece yang dibuat Eiichiro Oda sampai saat ini.

Eiichiro Oda sendiri menghadirkan banyak sekali bajak laut di dalam cerita One Piece.

Cerita One Piece bahkan hidup karena adanya karakter-karakter berpengaruh yang berlatar belakang bajak laut, seperti Luffy dan Shanks. 

Baca Juga: One Piece 1081: Eiichiro Oda Bocorkan Alasan Garp Menyelematkan Coby

Dan sekarang Eiichiro Oda telah menetapkan 4 karakter yang menjadi Yonko bajak laut pada cerita One Piece.

Ke 4 karakter tersebut sangat terkenal dengan karakter yang berbeda-beda di dunia bajak laut.

Karakter-karakter yang dipilih Eiichiro Oda sebagai Yonko antara lain ada Luffy, Shanks, Kurohige dan Buggy. 

Baca Juga: Eiichiro Oda Bocorkan Luffy akan Gabungkan Bajrang Gun dan Galaxy Impact Garp, Jadi Jurus Terkuat di One Piece

Di dalam dunia One Piece sendiri, jika diperhatikan lebih jelas, Eiichiro Oda memberikan 2 tipe bajak laut secara jelas.

Dan tipe bajak laut yang dimaksudkan di sini adalah kategori bajak laut Morgania dan bajak laut Peace Main.

Bajak laut kategori Morgania tersebut adalah jenis bajak laut biasa yang mengelilingi lautan.

Karakteristik dari bajak laut kategori Morgania ini seperti menyamun atau merampok dan juga melakukan pembantaian.

Sementara bajak laut kategori Peace Main adalah bajak laut yang berlayar hanya untuk mengelilingi dunia.

Visi ke 2 jenis kategori bajak laut ini pun berbeda dalam menjadi bajak laut.

Namun meskipun begitu, Eiichiro Oda memperlihatkan bahwa ke 2 tipe bajak laut tersebut sama-sama dianggap kriminal oleh Pemerintah Dunia.

Sampai sekarang Eiichiro Oda memperlihatkan tipe bajak laut Morgania masih mendominasi dalam cerita One Piece.

Sementara masih sedikit bajak laut yang masuk kategori bajak laut Peace Main.

Namun jika melihat dari jalan cerita One Piece, Shanks dan Luffy adalah karakter yang masuk dalam kategori ini.

Kita lihat saja, Shanks bahkan banyak menolong masyarakat yang tertindas juga menghentikan perang seperti di Marineford.

Dan Luffy juga selalu menjadikan pulau yang berkonflik sebagai tempat persinggahannya.

Dan karena kedatangan Luffy, masalah di pulau yang telah disinggahinya bisa teratasi.***

Editor: Gian Limbanadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah