One Piece : Eiichiro Oda Ungkap Fakta Morley Sang Komandan Revolusioner yang Sering Dilupakan

- 17 Mei 2023, 03:00 WIB
One Piece : Eiichiro Oda Ungkap Fakta Morley Sang Komandan Revolusioner yang Sering Dilupakan
One Piece : Eiichiro Oda Ungkap Fakta Morley Sang Komandan Revolusioner yang Sering Dilupakan /

TERAS GORONTALO - Morley adalah salah satu karakter dalam serial manga dan anime populer "One Piece" karya Eiichiro Oda.

Morley merupakan salah satu komandan Pasukan Revolusioner yang dipimpin oleh Monkey D. Dragon, yang berperan penting dengan tujuan menggulingkan Pemerintah Dunia.

Morley adalah seorang raksasa dengan tinggi lebih dari 40 kaki, memiliki tubuh besar, berkumis panjang, rambut bergerombol, dan memiliki peralatan tempur ditubuhnya termasuk tongkat trisula.

Baca Juga: Ternyata Bukan Mihawk, Eiichiro Oda Ungkap Bahwa 'Boss Terakhir' Zoro di Ending One Piece Adalah Gorosei.....

Meskipun Morley bernampilan demikian, dengan tubuhnya yang sangat besar dan gemuk membuat pembaca One Piece rentan terkecoh.

Diungkapkan Eiichiro Oda di SBS 91 bahwa usia komandan Revolusioner Morley ternyata sudah lebih dari 160 tahun.

Dengan kehadiran tubuhnya yang merupakan ras raksasa itu, Morley mampu menggabungkan kekuatan fisik manusia yang luar biasa dengan sempurna dari buah iblis Oshi Oshi no Mi yang dimilikinya.

Buah Iblis Morley memungkinkannya untuk memanipulasi dan mengendalikan medan sekitarnya, mengubahnya menjadi zat seperti lumpur yang dapat dibentuk dan lengket.

Halaman:

Editor: Agung H. Dondo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x