One Piece 1085: Oda Akhirnya Perlihatkan Detik-detik Kematian Ratu Lily, Im Sama Membunuhnya karena..

- 24 Mei 2023, 04:00 WIB
Eiichiro Oda akhirnya memperlihatkan detik-detik kematian Ratu Lily yang dibunuh oleh Im Sama pada One Piece 1085.
Eiichiro Oda akhirnya memperlihatkan detik-detik kematian Ratu Lily yang dibunuh oleh Im Sama pada One Piece 1085. /Instagram Re D. Cal/

20 pedang itu merupakan simbol dari setiap kerajaan yang mendirikan Pemerintah Dunia.

Sementara Tahta Kosong merupakan simbol jika tidak boleh ada satu Raja atau Ratu pun yang memiliki kekuasaan lebih dan menjadi diktator.

Namun seperti yang diketahui, Ratu Lily memutuskan untuk tidak menjadi Tenryuubito dan tak ingin tinggal di Mariejoa.

Menariknya setelah memutuskan hal tersebut, ternyata Ratu Lily tidak pernah tiba di Kerajaan Alabasta.

Bahkan pedang Ratu Lily yang tertancap di Tahta Kosong juga tidak ada.

Ternyata jika diperhatikan, pedang Ratu Lily saat ini sedang tertancap di ruangan pribadi Im Sama.

Sehingga besar kemungkinan jika Ratu Lily dibunuh Im Sama di ruangan tersebut.

Apalagi Raja Cobra mengatakan jika sebelum menghilang, Ratu Lily meninggalkan sepucuk surat yang membahas tentang Klan D.

Halaman:

Editor: Agung H. Dondo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x