ONE PIECE: Eustass Kid Belum Tamat!

- 26 Mei 2023, 21:03 WIB
ONE PIECE: Eustass Kid Belum Tamat!
ONE PIECE: Eustass Kid Belum Tamat! /Instagram Fakta One Piece/

TERAS GORONTALO - Pasca menerima serangan dari Shanks, nasib Eustass Kid belum diketahui.

Meski begitu, Eiichiro Oda tidak akan mematikan karakter kuat seperti Eustass Kid secara tiba-tiba.

Chapter 1085 menguatkan kalau Eustass Kid belum tamat, karena sang karakter ini juga pernah tumbangkan sekelas Yonkou, Big Mom. 

Baca Juga: Mengejutkan! Oda Sebut Eustass Kid akan Jadi Karakter Penting, Rival Luffy Bangkit dari Kematian

Big Mom tumbang dengan kekuatan awakening dari Jiki Jiki no Mi milik Eustass Kid.

Menurut spoiler yang beredar, kekalahan Kid dari Shanks tersebut justru menjadi pemantik dari awakening level berikutnya.

Bahkan disebutkan di spoiler One Piece 1085 jika awakening level selanjutnya dari Kid membuatnya mampu mengendalikan manusia. 

Baca Juga: Diluar Skenario! Eiichiro Oda Sebut Nefertari Vivi Tidak Direncakan Jadi Karakter Penting di One Piece

Lantas bagaimana hal tersebut bisa terjadi? Simak pembahasan lengkap manga One Piece 1085 berikut ini.

Setelah berhasil mengalahkan Yonkou Big Mom di Wano Kuni berkat kemampuan awakening miliknya.

Kid pun langsung melanjutkan perjalanannya ke Elbaf dengan tujuan untuk mencari pria dengan luka bakar yang menyimpan Road Poneglyph terakhir.

Apesnya Kid yang sudah berada di perairan Elbaf dikejutkan dengan Shanks yang terbang ke hadapannya dengan kecepatan tinggi.

Ternyata Shanks sejak awal sudah menggunakan Kenbunshoku Haki tingkat tingginya dan mengetahui jika Kid akan membuat kerusakan yang sangat besar.

Apalagi dalam pandangan masa depannya, Kid terlihat menggunakan jurus terkuatnya yaitu Damned Punk untuk melenyapkan armada besar Shanks.

Maka dari itu Shanks langsung terbang sendirian dan berhasil menebas Kid beserta krunya sebelum melakukan hal tersebut.

Meskipun kapalnya hancur dan dia juga tenggelam, namun Kid ternyata diselamatkan oleh beberapa Ras Raksasa.

Ras Raksasa itu ternyata memiliki utang budi kepada Kid usai dia berhasil mengalahkan Big Mom.

Karena seperti yang diketahui, Big Mom dahulu telah memusnahkan para raksasa Elbaf.

Menariknya saat Kid bangkit kembali, dia menyadari jika kekuatan Hakinya telah berevolusi.

Semua itu sesuai dengan pernyataan Rayleigh di mana bunga Haki akan mekar seiring berjalannya pertarungan.

Kid yang sudah menerima serangan Kamusari Shanks tentunya sudah merasakan betapa mengerikannya Yonkou terkuat saat ini.

Hal inilah yang memicu level selanjutnya dari awakening Jiki Jiki no Mi milik Kid.

Seperti yang diketahui, awakening level pertama dari buah iblisnya membuat Kid mampu mengubah apapun menjadi medan magnet.

Tidak peduli jika objeknya makhluk hidup atau benda mati, Kid bisa melakukannya.

Menariknya komponen utama dalam pembentukan sel darah merah makhluk hidup adalah zat besi.

Besi sendiri merupakan salah satu elemen yang tertarik dengan gaya magnet.

Maka dari itu bukan tidak mungkin jika di awakening level selanjutnya Kid mampu mengendalikan manusia.

Tak hanya besi atau logam berukuran besar, kemampuan Kid mempengaruhi besi yang memiliki ukuran mikroskopik.

One Piece 1085 tentunya akan semakin menegangkan jika salah satu dari rising star kembali mendapatkan peningkatan kekuatan dari Oda.***

Editor: Gian Limbanadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x