One Piece 1085: Oda Ungkap Obsesi Gila Im Sama Sejak 800 Tahun Lalu, Suka Mencuri Barang dari Setiap Korbannya

- 28 Mei 2023, 09:44 WIB
One Piece 1085: Oda Ungkap Obsesi Gila Im Sama Sejak 800 Tahun Lalu, Suka Mencuri Barang dari Setiap Korbannya
One Piece 1085: Oda Ungkap Obsesi Gila Im Sama Sejak 800 Tahun Lalu, Suka Mencuri Barang dari Setiap Korbannya /

TERAS GORONTALO - Misteri mengenai sosok Im Sama sedikit demi sedikit mulai terungkap di One Piece 1085.

Pasalnya Eiichiro Oda baru saja memberikan petunjuk di One Piece 1085 mengenai kebiasaan aneh Im Sama yang dilakukannya sejak 800 tahun yang lalu.

Ternyata kebiasaan aneh Im Sama itu berkaitan dengan peninggalan dari setiap korban yang telah dia bunuh.

Baca Juga: One Piece 1085: Ternyata Ini Alasan Im Sama Mengurung Diri, Dia Mengalami Kecacatan Usai Joy Boy..

Lantas petunjuk apa yang telah Oda berikan mengenai obsesi gila Im Sama tersebut? 

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ulasan One Piece 1085 mengenai obsesi aneh Im Sama yang kerap mencuri barang dari setiap korbannya.

Seperti yang diketahui, Raja Alabasta pertama yaitu Nefertari Lily adalah salah satu dari 20 pendiri Pemerintah Dunia 800 tahun yang lalu.

Namun Nefertari Lily melakukan hal yang tidak biasa karena hanya dia yang menolak untuk menjadi bagian dari Tenryuubito.

Tak hanya itu dia juga memutuskan untuk meninggalkan Mariejoa dan menetap bersama rakyatnya di Kerajaan Alabasta.

Namun Ratu Alabasta itu ternyata hendak membantu sisa-sisa dari Kerajaan Kuno yang dikalahkan Pemerintah Dunia.

Dia juga melestarikan informasi tentang mereka melalui batu Poneglyph.

Nefertari Lily pun kemudian melakukan penyegelan Senjata Kuno Pluton di Wano karena dia ikut serta dalam pemusnahan Kerajaan Kuno.

Usai mengetahui jika dia hanya dimanfaatkan oleh Pemerintah Dunia untuk memusnahkan Kerajaan Kuno, Ratu Alabasta itupun memutuskan untuk membelot.

Im Sama mau tidak mau harus menghabisi Nefertari Lily dan sebagai kenang-kenangan, dia mengambil pedang milik sang Ratu Alabasta.

Pedang itu ternyata adalah pedang yang digunakan Im Sama untuk merobek poster bounty dari Luffy, Kurohige dan Shirahoshi di ruangan taman miliknya.

Melihat bagaimana Im Sama menyimpang pedang milik Nefertari Lily dan Topi Jerami raksasa milik musuh lamanya yaitu Joy Boy.

Baca Juga: Spoiler Manga One Piece 1085: Penyesalan Ratu Lily, Joy Boy Ternyata Bukan Tewas oleh Im Sama Melainkan..

Bisa disimpulkan di One Piece 1085 jika memang Im Sama memiliki obsesi gila untuk menyimpang barang-barang dari seseorang yang telah dia habisi.***

Editor: Agung H. Dondo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x