Egghead Memanas! Luffy Bangkitkan Gear 6, Gorosei Saturn Justru Tunjukan Kekuatan Dewa di One Piece 1087

- 7 Juni 2023, 22:11 WIB
Arc Egghead Memanas! Monkey D Luffy Bangkitkan Gear 6, Gorosei Saturn Justru Tunjukan Kekuatan Dewa di One Piece 1087
Arc Egghead Memanas! Monkey D Luffy Bangkitkan Gear 6, Gorosei Saturn Justru Tunjukan Kekuatan Dewa di One Piece 1087 /

TERAS GORONTALO - Kedatangan Gorosei Saturn dan admiral Kizaru bakal menambah kekacauan di Pulau Egghead pada One Piece 1087, sementara itu Monkey D Luffy tengah menghadapi seraphim.

Gorosei Saturn langsung menggila ketika bertemu Luffy di Egghead, sang tetua pemerintah dunia membuat kapten bajak laut topi jerami babak belur.

Bocoran lain di One Piece chapter 1087 adalah terkait kedatangan Shanks di Elbaf, bajak laut rambut merah tersebut tak sengaja berjumpa Eustass Kid yang juga berada di pulau tersebut.

Shanks memastikan langkahnya berada di garis yang tepat, sementara Luffy harus berjibaku dengan Gorosei Saturn yang membuat sang mugiwara terlambat selangkah dalam perburuan harta karun One Piece.

Dalam banyak bocoran, Shanks yang berhasil mengalahkan Kid dan mendapat Ponegliph langsung menelusuri bagian terdalam Elbaf, sementara Luffy saat ini sedang sibuk menghadapi amukan Seraphim.

Mugiwara no Luffy terlibat langsung dalam kekacauan di Pulau Egghead, kapten Topi Jerami tersebut bahkan diprediksi harus menjalani duel berat menghadapi Gorosei Saturn yang sedang menuju ke pulau tersebut.

Diketahui bersama, Luffy memang berambisi mengincar harta karun One Piece peninggalan Gol D Roger, hal serupa menjadi cita-cita Shanks.

Resmi! SPOILER One Piece 1086: Peran dan Nama 5 Gorosei Terungkap, Bahkan Eiichiro Oda Bocorkan Sosok Tetua ke 6 Ternyata...
Resmi! SPOILER One Piece 1086: Peran dan Nama 5 Gorosei Terungkap, Bahkan Eiichiro Oda Bocorkan Sosok Tetua ke 6 Ternyata...

Baca Juga: Eiichiro Oda Ungkap Peran dan Nama 5 Gorosei di One Piece 1086, Sosok Tetua ke 6 Ternyata...

Sudah menjadi naluri para bajak laut di semesta One Piece, bahwa harta karun 'raja bajak laut' Gol D Roger menjadi capaian penting dalam status penguasa lautan.

Shanks mula-mula dikabarkan sedang mengejar Bartolomeo, setelah salah satu kapten di kru topi jerami tersebut membakar bendera bajak laut rambut merah.

Namun hal tersebut hanya menjadi bagian kecil dari 'buruan' Shanks sebenarnya ke Pulau Elbaf. Bersama segenap armadanya, Shanks ke Elbaf mengincar Road Poneglyph untuk mencapai Raftel.

Sekedar informasi, Poneglyph adalah prasasti misterius dengan sejarah yang tertulis pada mereka dalam bentuk huruf-huruf kuno.

Poneglyph berbentuk balok besar yang terbuat dari jenis batu yang tidak bisa dihancurkan. Mereka memiliki teks yang ditulis dalam bahasa kuno yang diukir.

Ada total tiga jenis Poneglyph yang tersebar di seluruh dunia; Poneglyph Historis, Instruksi, dan Jalan:

Konon satu-satunya orang di dunia yang dapat membacanya adalah Nico Robin. Dengan mencapai Elbaf pada One Piece chapter terbaru, memungkinkan Shanks ke Laugh Tale terbuka lebar.

Monkey D Luffy yang masih berjibaku dengan intrik dan kekacauan di Egghead, bakal tertinggal dari Shanks.

Apalagi Shanks telah berhasil mendapat Poneglyph milik Kid dan mampu menguraikannya, kapten bajak laut Topi Jerami bakal tak bisa menyusul ketertinggalan dari Akagami.

Benarkah Shanks mengincar harta karun One Piece?

Meskipun karakter ini sangat jarang muncul dan terlalu misterius. Namun sebelumnya jauh pada One Piece chapter 1054 silam, Shanks memproklamirkan diri, bahwa tujuannya saat ini hanya satu, yaitu medapatkan One Piece.

Pernyataan Shanks tersebut terucap dari mulut Akagami kepada Benn Beckman bahwa sekarang adalah saatnya untuk mengklaim One Piece.

Meskipun beredar spekulasi bahwa maksud Shanks sebenarnya adalah dirinya kemungkinan akan mencari One Piece yang mana adalah Uranus.

Kemudian, dia akan memberikannya kepada Luffy. Sehingga misi utama dari Roger yang selama ini tertunda akhirnya bisa selesai.

Namun tidak ada yang pasti dalam isi cerita semesta One Piece karangan Oda Sensei.

Meski begitu para fans tak perlu khawatip, ada 4 klaim yang memperkuat harta karun One Piece akan jatuh ke tangan Monkey D Luffy.

Berikut uraiannya yang sudah dipersingkat:

YANG PERTAMA adalah, Shanks pernah berjanji kepada Buggy bahwa mereka akan pergi menuju Laugh Tale dengan kapal mereka sendiri.

Namun, faktanya, setelah beberapa tahun kita belum melihat mereka pergi menuju Laugh Tale atau mendapatkan Road Poneglyph.

Shanks seolah menunda untuk melakukan hal tersebut demi menunggu atau menanti seseorang.

YANG KEDUA, saat berada di pulau manusia ikan, Oden dan Roger mendengar percakapan dua Sea Kings tentang lahirnya dua sosok yang dinantikan.

Sosok tersebut adalah Shirahoshi, yang merupakan Poseidon dan berikutnya kemungkinan adalah Joy Boy, yang mana sosok tersebut tidak lain adalah Monkey D Luffy.

YANG KETIGA, Oda Sensei sudah mombocorkan bahwa hanya karakter dengan nama inisial 'D' yang akan berhasil mendapat harta karun One Piece.

YANG KEEMPAT, butuh waktu 14 tahun bagi Roger untuk bisa mencapai pulau Lodestar.

Namun, Luffy sendiri sekarang sudah mulai mendekati gerbang Laugh Tale. Perjalanan Luffy menuju Laugh Tale dianggap terlalu 'nyaman' seolah tanpa rintangan.

Mengapa keinginan terakhir Oden adalah membuka perbatasan Wano?

Apa alasan Rayleigh rela berenang jauh hanya untuk melatih Luffy?

Mengapa baru sekarang Shanks memutuskan ke Elbaf untuk mendapatkan One Piece?

Nah, jika memang bukan Shanks yang akan mendapatkan harta karun One Piece, lantas apa sebenarnya peran dan takdir Shanks sehingga Oda memunculkan karakter ini yang selalu ada dalam bayang-banyang Luffy?

Takdir Shanks

Setelah mencapai pulau Laugh Tale, Roger mengetahui tentang rahasia dunia. Dia pun menyadari bahwa dia bukanlah Joy Boy.

Mereka datang atau muncul di pulau tersebut terlalu cepat.

Namun, karena Roger sadar bahwa nyawanya tidak lama lagi, dia pun berusaha untuk bisa meyakinkan bahwa sosok Joy Boy akan bisa muncul di masa yang akan datang.

Roger membantu Luffy dan kelompok Topi Jerami untuk mewujudkan mimpinya dalam waktu cepat secara tidak langsung.

Bagaimana caranya?

Setelah kembali dari Laugh Tale, Roger memberikan perintah terakhir kepada krunya untuk membangun jalan bagi Joy Boy selanjutnya.

Berikut adalah Instruksinya. Pertama, dia memerintahkan Shanks untuk mencari Joy Boy yang baru dan juga hal lain demi mempersiapkan Joy Boy yang baru.

Roger memerintahkan Kozuki Oden untuk membuka perbatasan Wano sehingga Joy Boy bisa mencapai Pluton.

Rayleigh memiliki tugas untuk menjaga wilayah New World dan memastikan Joy Boy menjadi sosok yang sangat kuat untuk menghadapi tugasnya.

Dan Roger sendiri memiliki tugas terakhir untuk menginspirasi Joy Boy selanjutnya.

Dengan kata lain menciptakan sebuah era yang baru.

Kesimpulannya

Berdasarkan penjelasan di atas, maksud dari ucapan Shanks di chapter 1054 silam tentang sekarang waktunya untuk mengklaim One Piece adalah karena penantiannya sudah selesai.

Dia sudah menemukan sosok Joy Boy yang baru, yang akan meneruskan apa yang Roger tidak bisa lakukan.

Sebelum Shanks mengatakan hal tersebut, dia sempat melihat poster buruan Luffy.

Momen tersebut seolah memberikan gambaran bagi Shanks bahwa Luffy memang adalah sosok Joy Boy dan dia sudah kembali muncul.

Disclaimer: Sebagian artikel ini adalah teori dan hiburan semata, tanpa ada maksud menambah, mengurangi atau mengubah isi cerita One Piece karangan Eiichiro Oda.

***

Editor: Viko Karinda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x