Fans Telah Ditipu Oda di One Piece 1087: Im Sama Ternyata Bukan Melenyapkan Lulusia dengan Uranus, Melainkan..

- 8 Juni 2023, 14:24 WIB
Terungkap di One Piece 1087 jika senjata yang digunakan Im Sama untuk melenyapkan Lulusia bukanlah Uranus tapi..
Terungkap di One Piece 1087 jika senjata yang digunakan Im Sama untuk melenyapkan Lulusia bukanlah Uranus tapi.. /

TERAS GORONTALO - Banyak fans yang mengira hingga One Piece 1087 jika Im Sama melenyapkan Kerajaan Lulusia dengan Senjata Kuno Uranus.

Namun pada One Piece 1087, Eiichiro Oda akhirnya memberikan konfirmasi yang membantah dugaan kebanyakan fans tersebut.

Lantas jika bukan Uranus, senjata sehebat apa yang mampu melenyapkan suatu pulau dalam sekejap itu?

Untuk mengetahui jawabannya, simak pembahasan One Piece 1087 berikut ini.

Baca Juga: One Piece 1087, Akainu Tiba-tiba Mau Beraliansi dengan Luffy dan Dragon, Setelah Im Sama Melakukan..

Sejauh ini dalam cerita One Piece, Oda telah memperkenalkan tiga Senjata Kuno yang dapat menghancurkan dunia yaitu Poseidon, Pluton dan Uranus.

 

Namun hanya Uranus yang hingga detik ini belum diketahui keberadaan serta wujudnya.

Setelah diperlihatkan bagaimana Kerajaan Lulusia lenyap dalam sekejap usai suatu bayangan hitam dari langit menghujani pulau tersebut dengan sebuah serangan laser.

Banyak yang meyakini jika itu adalah Senjata Kuno Uranus yang selama ini masih menjadi misteri.

Baca Juga: Oda Tampilkan Ayah Shanks Sang Pemimpin Holy Knight di One Piece 1087, Ternyata Mantan Raja God Valley  

Apalagi dalam mitologi Yunani, Uranus merupakan Dewa Langit.

 

Maka dari itu tidak heran jika banyak fans yang meyakini bahwa Uranus adalah senjata mematikan yang beroperasi dari langit.

Namun pada chapter kali ini akhirnya terungkap jika itu adalah senjata buatan Dr Vegapunk yang bernama 'Mother Flame'.

Menariknya Im Sama ternyata belum pernah sama sekali menggunakan mematikan tersebut.

Kemudian diketahui juga jika sang Raja Dunia melenyapkan Lulusia bukan karena Sabo berada di sana.

Melainkan karena pulau tempat Lulusia berada adalah tempat yang cocok untuk dijadikan bahan percobaan dari senjata pemusnah massal tersebut.

Sayangnya telah dikonfirmasi di chapter ini oleh Gorosei gundul jika mereka tak bisa menggunakan Mother Flame secara terus-menerus.

Di saat yang bersamaan, Sabo yang menceritakan hal tersebut kepada Dragon dan Ivankov justru mengambil kesimpulan yang berbeda.

Ivankov pada awalnya menduga jika senjata itu merupakan buatan Dr Vegapunk.

Namun Dragon menyangkal hal tersebut karena menurutnya Dr Vegapunk tidak mungkin dengan sengaja.

Sehingga Ivankov pun mengambil kesimpulan jika itu adalah salah satu Senjata Kuno mengingat Im Sama telah hidup sejak 800 tahun yang lalu.

Itu tadi pembahasan One Piece 1087 mengenai senjata yang digunakan Im Sama untuk memusnahkan Lulusia.

Sangat menarik tentunya untuk menunggu Oda memperlihatkan wujud dari senjata Mother Flame di One Piece 1087.***

Editor: Gian Limbanadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x