One Piece 1087: Pantas Im Sama Ketakutan, Ternyata Buah Iblis adalah Teknologi Kerajaan Kuno Untuk Klan D

- 18 Juni 2023, 10:16 WIB
One Piece 1087: Pantas Im Sama Ketakutan, Ternyata Buah Iblis adalah Teknologi Kerajaan Kuno Untuk Klan D
One Piece 1087: Pantas Im Sama Ketakutan, Ternyata Buah Iblis adalah Teknologi Kerajaan Kuno Untuk Klan D /

Salah satu rahasia besar yang belum terungkap sampai dengan menjelang One Piece 1087 adalah mengenai asal-usul buah iblis.

Namun, bukan tidak mungkin di One Piece 1087 sedikit rahasia mengenai buah iblis akan terungkap, berhubung Arc Pulau Egghead sudah mulai mendekati klimaksnya.

Di sisi lain, Oda Sensei pernah mengatakan dalam kolom SBS salah satu karakter yang mengetahui rahasia buah iblis adalah Dr Vegapunk!

Seandainya memang Dr Vegapunk ternyata di setting bakal tewas di Pulau Egghead karena dibunuh oleh agen CP0, maka tidak mungkin rasanya ia akan mati dengan menyimpan banyak rahasia; terutama soal buah iblis.

Kendati demikian, banyak teori yang menyebutkan bahwa ada kemungkinan kalau buah iblis merupakan salah satu teknologi ciptaan dari ilmuwan Kerajaan Kuno!

Teori ini muncul berdasarkan fakta yang terungkap pada chapter 1065 lalu, bahwa ternyata Dr Vegapunk membangun Pulau Egghead berdasarkan pengetahuannya tentang teknologi dari Kerajaan Kuno.

Rasanya tidak berlebihan dan sangat masuk diakal bahwa memang buah iblis adalah hasil teknologi dari Kerajaan Kuno.

Konsep bahwa ada DNA makhluk hidup yang kemudian dimasukkan ke dalam buah, lalu dikemudian hari buah tersebut menjadi cikal bakal buah iblis mungkin ada benarnya.

Bisa saja dengan teknologi canggih yang ada dimasa lalu; seperti yang diceritakan Shaka kepada Franky, ilmuwan-ilmuwan Kerajaan Kuno memasukkan unsur alam, DNA hewan atau bahkan makhluk mitologi ke dalam buah.

Pada akhirnya orang-orang yang memakan buah iblis, akan memiliki kekuatan sesuai dengan DNA yang tertanam dalam buah iblis tersebut.

Halaman:

Editor: Viko Karinda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x