One Piece 1088 : Garp Menghilang, Kuzan Kembali Berkhianat

- 19 Juli 2023, 07:05 WIB
Kuzan akan mengkhianati bajak laut Kurohige pada manga One Piece chapter 1088 dengan menyelamatkan Garp dengan cara membekukannya
Kuzan akan mengkhianati bajak laut Kurohige pada manga One Piece chapter 1088 dengan menyelamatkan Garp dengan cara membekukannya /Twitter @bigdannyfr/

TERAS GORONTALO - Kuzan berusaha untuk menunjukkan loyalitasnya pada kelompok bajak laut Kurohige dengan berusaha untuk bertarungan melawan Garp walaupun pada akhirnya dia mendapatkan banyak pukulan tinju.

Setelah Garp tidak berdaya lagi, Kuzan pun menggunakan kesempatan tersebut untuk menggunakan kekuatan buah iblis miliknya untuk membekukan sang guru sebagaimana yang pernah dia lakukan pada Jaguar D Saulo pada peristiwa Ohara.

Aksi Kuzan membekukan Garp akan muncul dalam manga One Piece chapter 1088, dimana hal tersebut terlihat seperti sang pemilik buah iblis Hie Hie no Mi itu memberikan serangan pada pahlawan legendaris.

Baca Juga: Ternyata Luka Ditubuh Karakter Dunia One Piece Memiliki Arti, Seperti Luka Luffy dan ...

Bahkan dengan begitu Garp pun dianggap sudah dimusnahkan, akan tetapi aksi Kuzan tersebut dianggap sebagai bentuk baktinya pada sang guru yaitu mantan Admiral itu sebenarnya sedang menyelamatkan si pahlawan legendaris.

Dimana semua korban yang pernah dibekukan oleh Kuzan tidak pernah tewas sebagaimana yang terjadi pada Luffy ataupun Jaguar D Saulo. Maka dari itu hal yang dilakukannya pada Garp dianggap sebagai penyelamatan.

Jika benar bahwa Garp akan tetap hidup setelah dibekukan oleh Kuzan, maka hal tersebut dianggap sebagai bentuk pengkhianatan pada kelompok bajak laut Kurohige.

Baca Juga: Berikut Teori-Teori Palsu dalam One Piece yang Masih Dipercaya Para Fans

Sebagaimana dengan banyak teori One Piece yang membahas bahwa Kuzan tidak benar-benar bergabung menjadi bawahan Teach, bahkan dia juga dianggap sedang menjalankan sebuah misi dari kelompok SWORD untuk memata-matai Yonkou tersebut.

Halaman:

Editor: Viko Karinda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah