ONE PIECE: Oda Ungkap 8 Buah Iblis Penangkal Haki, Ternyata Nika Milik Luffy adalah...

- 15 April 2024, 20:05 WIB
One Piece: Eiichiro Oda Ungkap 8 Buah Iblis yang tak Mampu Dihadapi Pengguna Haki, Ternyata Sun God Nika Milik Monkey D Luffy adalah...
One Piece: Eiichiro Oda Ungkap 8 Buah Iblis yang tak Mampu Dihadapi Pengguna Haki, Ternyata Sun God Nika Milik Monkey D Luffy adalah... /

TERAS GORONTALO - Akhirnya Eiichiro Oda menguak sebuah fakta mengejutkan, sang melalui tim editornya, sang mangaka akhirnya merilis 8 Buah Iblis yang mampu menangkal Haki.

Satu diantaranya adalah buah iblis Hito Hito no Mi Model Nika milik Monkey D Luffy yang sering dianggap sebagai buah iblis terkuat di semesta One Piece.

Baca Juga: TEORI ONE PIECE: Gorosei Ju Peter adalah Penyebab All Blue Menghilang, Pantas Jadi 'Raja Terakhir' Sanji?

Dalam alur cerita, Nika atau Gear 5 merupakan wujud dari awakening Hito Hito no Mi model Nika.

Wujud ini pertamakali ditampilkan pada One Piece chapter 1044 saat Luffy menghadapi Kaido di Wano.

Haki merupakan satu-satunya cara untuk bisa menghadapi kekuatan buah iblis.

Bahkan, dalam beberapa arc terakhir Oda sering menghadirkan cerita di mana Haki menjadi sesuatu yang lebih unggul dari kekuatan buah iblis.

Meskipun begitu, ternyata ada juga beberapa buah iblis yang kekuatannya sanggup untuk melampaui kekuatan atau kemampuan Haki.

Kekuatan buah iblis Hito Hito no Mi model Nika menjadi momok dan ancaman bagi Pemerintah Dunia.

Pasalnya buah iblis tersebut dikenali Im Sama dan para Gorosei, alasannya, ternyata Nika sudah pernah dibangkitkan sebelumnya oleh Joy Boy 800 tahun lalu.

Dalam cerita One Piece terdapat beberapa buah iblis yang diketahui memiliki kekuatan yang jauh lebih besar dan lebih kuat dari kemampuan Haki.

Jumlahnya sendiri tidak banyak, dan biasanya buah iblis tersebut memang memiliki kekuatan yang unik.

Seperti yang kita ketahui, para fans selalu membandingkan dua sumber kekuatan utama dalam cerita One Piece.

Haki sendiri merupakan perwujudan dari tekad seseorang. Semakin besar tekad orang tersebut, maka semakin kuat juga Haki yang bisa dihasilkan.

Sedangkan, buah iblis diperkirakan adalah perwujudan dari hasrat atau keinginan terbesar manusia seperti yang diungkapkan oleh Vegapunk.

Meskipun begitu, kini Eiichiro Oda mengungkap ada 7 buah iblis lainnya yang memiliki kekuatan serupa Nika dan menjadi ancaman bagi karakter pengguna Haki. Apa saja? Berikut daftarnya:

8. Kage Kage No Mi

Gecko Moria merupakan mantan penguasa di Thriller Bark, dan merupakan mantan Shichibukai.

Sebagai salah satu Shichibukai, memang kekuatannya tidak bisa diremehkan. Namun, jika harus dibandingkan dengan Shichibukai lainnya, kekuatan Moria sebenarnya tidak terlalu signifikan.

Bahkan, bisa dibilang dia merupakan Shichibukai yang paling lemah dibanding yang lain.

Moria lebih sering menggunakan buah iblis miliknya, Kage Kage no Mi, untuk mencuri bayangan milik orang lain dan memasukannya ke zombie yang sudah dia siapkan.

Dalam arc Thriller Bark diperlihatkan siapa pun orangnya, bayangan tersebut akan dengan mudah dicuri oleh Moria.

Satu-satunya kelemahan zombie tersebut adalah garam atau air laut. Terlepas dari hal itu, buah iblis ini sudah terbukti mampu melampaui kekuatan Haki.

7. Buah Iblis Bonney

Sampai saat ini Eiichiro Oda masih belum mengungkapkan informasi mengenai buah iblis milik Bonney, termasuk namanya.

Baru sedikit informasi yang diketahui tentang buah iblisnya. Misalnya, buah iblis ini bertipe Paramecia di mana dia bisa memanipulasi usia dari musuh atau orang lain.

Dia juga bisa mengubah seseorang jadi anak kecil atau jadi orang tua, dalam waktu yang sekejap seperti di chapter kemarin.

Dalam alur erita One Piece, kita melihat bagaimana Luffy dan Jinbe mampu terkena efek buah iblisnya.

Artinya, kekuatan buah iblis ini jauh melebihi kemampuan Haki yang mana level tertinggi Armament Haki pun nampak tidak mampu menghalangi efek dari buah iblis tersebut.

Entah apa yang kemudian menjadi rahasia dari buah iblisnya sehingga kekuatannya bisa melebihi kekuatan Haki. Apakah Vegapunk akan mengungkapkan rahasianya?

6. Mero Mero No Mi

Ini adalah buah iblis berjenis Paramecia yang memiliki kemampuan untuk menyerang musuh dari berbagai jarak dengan memanfaatkan salah satu emosi dari manusia yaitu hasrat atau nafsu.

Buah iblis yang mampu memiliki kekuatan yang melebihi Haki ini menjadi milik mantan Shichibukai yang sekaligus penguasa wilayah Amazon Lily, Boa Hancock.

Ketika seseorang terkena kemampuan buah iblis ini, mereka akan langsung berubah menjadi batu. Dan yang menarik adalah bagaimana kekuatan buah iblis ini tidak terpaku pada jenis kelamin.

Mungkin, ini adalah salah satu alasan mengapa kemudian Blackbeard dan krunya mencoba untuk mencuri buah iblis tersebut seperti yang diperlihatkan di chapter sebelumnya.

5. Bari Bari No Mi

Bari Bari no Mi merupakan buah iblis yang cukup unik dan terbukti kekuatannya mampu melebihi kekuatan Haki. Berjenis Paramecia, kemampuan utama buah iblis ini adalah penggunanya bisa membuat atau menciptakan sebuah pelindung yang sangat kuat.

Bahkan, hampir tidak ada yang mampu menembus pertahanan tersebut. Bartolomeo adalah karakter yang pertama kali memperkenalkan buah iblis ini.

Namun, kemudian dalam kilas balik Kozuki Oden terungkap jika buah iblis ini sempat dimiliki juga oleh Kurozumi Semimaru. Pada saat itu, Semimaru mampu melindungi Orochi dari serangan pedang Oden.

Padahal, serangan dua pedang milik Oden terkenal karena kedahsyatannya berkat aliran Haki. Oden sendiri tidak percaya dengan apa yang dia lihat, karena sebelumnya hal tersebut tidak pernah terjadi.

4. Horo Horo No Mi

Buah Iblis yang lebih hebat dari kekuatan Haki lainnya adalah Horo Horo no Mi. Buah iblis berjenis Paramecia ini memberikan kekuatan kepada penggunanya untuk merubah kondisi mental seseorang dari positif menjadi negatif.

Ketika seseorang terkena kekuatan serangannya, moral mereka akan turun dan stamina yang ada dalam diri orang tersebut akan terkuras habis.

Buah iblis ini dikonsumsi oleh Perona, mantan anak buah Gecko Moria. Bukti bagaimana buah iblis ini lebih kuat dari Haki bisa kita lihat di arc Thriller Bark, di mana Luffy, Zoro, Franky, dan yang lain berubah menjadi sosok negatif dan pesimis setelah terkena serangan ini.

Satu-satunya yang mampu menandingi kekuatan Perona adalah Usopp. Hal tersebut karena Usopp memang sedari awal sudah memiliki pemikiran atau pikiran yang negatif dan sangat pesimis.

3. Yami Yami No Mi

Yami Yami no Mi adalah buah iblis yang bertipe Logia, di mana artinya si pengguna bisa berubah wujud menjadi kemampuan dari buah iblis ini. Kemampuan buah iblis ini sendiri adalah memberikan si penggunanya kekuatan untuk mengendalikan dan menciptakan kegelapan.

Buah iblis ini merupakan milik Marshall D. Teach alias Blackbeard. Dia mendapatkan buah iblisnya setelah mencurinya dari Thatch, mantan rekannya.

Menurut informasinya, Yami Yami dianggap buah iblis yang paling kuat dan paling mengerikan. Selain karena kekuatan buah iblis ini dianggap jauh melebihi Haki, Blackbeard juga bisa menetralkan kekuatan buah iblis lain seperti yang dia lakukan terhadap Ace.

Blackbeard juga bisa menghisap apa saja dengan kekuatan buah iblisnya dengan menggunakan teknik Black Hole. Para fans sendiri masih menantikan kekuatan penuh dari buah iblis ini.

2. Ope Ope No Mi

Salah satu buah iblis yang kekuatannya masih misterius dan diketahui memiliki kedahsyatan yang diincar oleh Gorosei. Buah iblis milik Trafalgar Law ini merupakan buah iblis yang sangat istimewa seperti buah iblis Luffy.

Seperti yang diperlihatkan dalam ceritanya, Ope Ope merupakan buah iblis yang dianggap sebagai harta karun dunia oleh Doflamingo.

Bahkan, Doflamingo juga menjelaskan bahwa ada rahasia besar dari buah iblis tersebut. Dengan kedahsyatan tersebut, wajar jika kemudian Ope Ope lebih kuat dari kekuatan Haki. Bukti nyata dari hal ini adalah ketika Law berhadapan dengan Vergo, dia terbukti mampu memotong tubuhnya.

Padahal, Vergo adalah karakter yang memiliki kemampuan Armament Haki seluruh tubuh. Dan yang paling baru adalah ketika Law bertarung menghadapi Blackbeard di pulau Winner.

1. Hito Hito No Mi, Model: Nika

Buah iblis yang lebih kuat dari Haki yang pertama adalah buah iblis milik Luffy. Dalam ceritanya, dijelaskan jika buah iblis ini pada awalnya adalah Gomu Gomu no Mi.

Namun, kemudian terungkap jika nama aslinya adalah Hito Hito No Mi, Model: Nika, Mythological Zoan yang sangat langka. Dengan menggunakan buah iblis ini Luffy mampu meningkatkan level kekuatannya.

Contohnya adalah bagaimana tingkat elastisitas tubuhnya meningkat drastis, dan bahkan dia mampu melakukan hampir apa pun berkat kebebasan yang ada.

Satu-satunya yang jadi batasan adalah imajinasi dalam diri Luffy.

Buah iblis ini terbukti lebih kuat dari Haki, di mana dalam pertarungan Luffy melawan Kaido dia mampu menyerang dan mengahajar Kaido sampai akhirnya dia kalah.

Luffy juga mengalahkan Rob Lucci dengan mudah pada chapter 1071. Bahkan kekuatan Gear 5 Luffy mampu membuat kekuatan gabungan Kizaru dan Saturn terpojok. 

Analisis One Piece dan Petunjuk Eiichiro Oda: Terkait Kemampuan Kurohige Mengkonsumsi Buah Iblis Lebih Dari Satu
Analisis One Piece dan Petunjuk Eiichiro Oda: Terkait Kemampuan Kurohige Mengkonsumsi Buah Iblis Lebih Dari Satu

Baca Juga: Inilah TEORI One Piece Paling Mungkin Terkait Kemampuan Yonko Kurohige Mengkonsumsi Buah Iblis Lebih Dari Satu

***

Editor: Siti Nurjanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah