One Piece: Shanks Akhirnya Bisa Dilengserkan, Boa Hancock Gantikan Posisi Yonkou Milik Jeki...

- 20 Mei 2024, 08:38 WIB
/

TERAS GORONTALO - Shanks merupakan karakter Yonkou era lama yang sampai saat ini belum tergantikan oleh karakter yang baru di One Piece.

Padahal deretan Yonkou lama yang bersama dengannya seperti Kaido, Big Mom, dan Shirohige sudah digantikan oleh karakter yang baru.

Baca Juga: Hal Gila Terungkap! Joy Boy Tidak Mati, Bajak Laut Pertama Ternyata Berevolusi Jadi Buah Iblis Nika...

Memang jika kita lihat tentu saja alasannya karena Shanks memang merupakan Yonkou yang tidak suka mencari keributan.

Mungkin saja karena hal itu, posisi Yonkou miliknya menjadi aman-aman saja tidak seperti eks Yonkou yang lainnya di One Piece.

Namun tetap saja Shanks pasti akan tergantikan oleh Yonkou yang baru, bukan karena kekalahannya, tapi memang karena sudah bukan jamannya lagi.

Dan karakter yang pantas untuk menggantikan Shanks untuk menjadi Yonkou di One Piece adalah Boa Hancock.

Seorang Yonkou sudah seharusnya memiliki wilayah kekuasaannya sendiri, dan Boa Hancock tentu saja sudah memenuhi kriteria tersebut.

Dia merupakan karakter perempuan penguasa Amazon Lily, yang terpenting Boa Hancock merupakan karakter yang baik hati.

Selain punya kekuasaan, Boa Hancock juga memiliki kekuatan yang luar biasa dahsyat, sebagai karakter perempuan dia amatlah tangguh dan bisa mengubah orang yang melecehkannya menjadi batu.

Tidak hanya itu Boa Hancock juga memiliki 3 jenis haki yang memungkinkannya menjadi salah satu karakter terkuat di One Piece.

Dia juga karakter satu-satunya perempuan yang pernah masuk di deretan para Shichibukai yang notabene merupakan laki-laki.

Terlebih kita tahu jika Yonkou di One Piece era lama memiliki satu orang Yonkou perempuan, maka bisa sangat masuk akal jika Yonkou yang kan menggantikan Shanks adalah Boa Hancock.

Baca Juga: KEJUTAN ONE PIECE! Ternyata Vegapunk adalah Gorosei ke-6, Pantas Pemerintah Dunia Sangat Ingin Me..

***

Editor: Siti Nurjanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah