8 Faktor yang Mempengaruhi Hubungan Intim Bagi Suami, Yuk Cek Jangan Sampai Buat Istri Kecewa!

2 Agustus 2022, 21:29 WIB
8 Faktor yang Mempengaruhi Hubungan Intim Bagi Suami, Yuk Cek Jangan Sampai Buat Istri Kecewa! /Teras Gorontalo/

TERAS GORONTALO - Hubungan intim merupakan aktivitas yang penting bagi pasangan suami istri.

Dengan hubungan intim, pasangan suami istri tak hanya lebih dekat secara fisik tetapi juga lebih dekat secara psikis. 

Hubungan intim yang dilakukan suami istri juga mendatangkan banyak manfaat mengagumkan bagi keduanya.

Namun, berbicara soal hubungan intim, ternyata ada faktor-faktor yang bisa berpengaruh terhadap hubungan intim bagi suami.

Baca Juga: Ibu dan Ayah Brigadir J Ungkap Hubungan Almarhum dengan Istri Ferdy Sambo: Kalau tak Datang, Ditelpon Terus

Inilah 8 faktor yang bisa mempengaruhi hubungan intim bagi suami dikutip dari jurnalsoreang:

1. Merokok

Merokok merupakan salah satu aktivitas yang kerap dijumpai di manapun kita berada.

Meski rokok memiliki banyak dampak buruk bagi kesehatan terutama jantung, hingga saat ini masih banyak orang merokok.

Selain memberikan dampak negatif pada kesehatan tubuh, merokok juga mempengaruhi kualitas hubungan intim bagi seorang suami.

Pasalnya, seorang pria yang diketahui merupakan perokok aktif, kemungkinan lebih besar mengalami disfungsi ereksi.

Baca Juga: Fakta Baru: AKP Rita Yuliana Sudah Menikah, Benarkah Hubungan dengan Ferdy Sambo Hanya Pengalihan Isu?

2. Olahraga

Kurangnya aktivitas olahraga yang dilakukan seorang suami ternyata bisa mempengaruhi kualitas hubungan intim lho.

Olahraga tidak hanya memberikan manfaat bagi tubuh agar tetap bugar, tetapi juga penting dilakukan sebagai salah satu upaya meningkatkan performa serta gairah hubungan intim.

Olahraga dapat meningkatkan kualitas hubungan intim seorang pria untuk bisa mencapai kenikmatan.

Baca Juga: 10 Fakta Mengejutkan Dibalik Manfaat Rutin Melakukan Hubungan Intim yang Tak Banyak Orang Tahu

3. Mempunyai permasalahan jantung

Salah satu hal yang bisa mempengaruhi kualitas hubungan intim bagi suami adalah permasalahan jantung.

Permasalahan yang terjadi pada jantung akan membuat sistem peredaran darah tersumbat.

Sehingga, hal tersebut yang menyebabkan kualitas hubungan intim bagi suami akan berkurang.

Baca Juga: Apa Hubungan Putri Candrawathi dengan Brigadir J, Selingkuh? Ini Penjelasan Polisi

5. Diabetes

Selanjutnya, faktor kesehatan yang bisa mempengaruhi kualitas hubungan intim seorang suami adalah diabetes.

Gula darah yang tidak terkontrol bisa mengganggu aliran darah pada organ vital suami, sehingga hal ini yang mengakibatkan adanya penurunan gairah hingga kualitas hubungan intim bagi penderita diabetes.

6. Konsumsi alkohol berlebihan

Kebiasaan mengkonsumsi alkohol secara berlebihan dapat merusak tubuh salah satunya adalah penurunan kualitas hubungan intim seorang suami.

Tak hanya terjadi penurunan kualitas hubungan intim, konsumsi alkohol secara berlebihan juga bisa menjadi penyebab kemandulan.

Baca Juga: Hubungan Semakin Harmonis, Inilah 14 Manfaat Berhubungan Intim yang Jarang Diketahui Pasangan Suami Istri

7. Depresi

Kondisi depresi yang dialami seseorang khususnya suami bisa mempengaruhi bagaimana kualitas hubungan intim yang dilakukannya.

Depresi bisa mengakibatkan penurunan gairah suami untuk melakukan hubungan intim, sehingga organ vital sulit mengalami ereksi.

8. Penggunaan obat-obatan

Beberapa jenis obat yang dikonsumsi seorang suami bisa mempengaruhi kualitas hubungan intim.

Hal ini terjadi karena obat yang dikonsumsi menurunkan kadar hormon testosteron, sehingga gairah hingga kualitas hubungan intim berkurang.

Beberapa jenis obat yang mempengaruhi kualitas hubungan intim bagi suami adalah obat darah tinggi, hingga obat depresi.***

 

Editor: Agung H. Dondo

Sumber: Health Grades

Tags

Terkini

Terpopuler