Iman Kamu Naik Turun dan Sering Gelisah? Lakukan Amalan ini Setiap Hari Saran Gus Baha

- 5 Agustus 2022, 13:45 WIB
Gus Baha memberikan solusi mengatasi iman yang naik turun dan perasaan gelisah.
Gus Baha memberikan solusi mengatasi iman yang naik turun dan perasaan gelisah. /Youtube Yufid TV/

TERAS GORONTALO - Setiap muslim kata Gus Baha, akan mengalami fase naik turun iman dan perasaan-perasaan gelisah.

Iman seseorang itu bisa naik turun setiap saat kata Gus Baha, itu yang menyebabkan iman kita mudah goyang, dan gelisah.

Sebagaimana dikutip dari Youtube Yufid TV, faktor utama iman naik turun dan munculnya perasaan gelisah kata Gus Baha, karena iman kita berkurang dan bertambah setiap saat.

Lanjut Gus Baha, iman yang ada pada diri setiap manusia tidak hanya diam, yang artinya, iman bisa mengalami perubahan setiap saat.

Baca Juga: 4 Hadiah Ini yang Dijanjikan Allah Jika Umat Muslim Mendirikan Sholat Tahajud Kata Ustadz Adi Hidayat

Inilah akidah kaum muslimin ahlus sunnah.

Salah satu penyebab iman kita turun karena perbuatan maksiat kepada Allah SWT.

Maka untuk meningkatkan kembali iman kita, cukup dengan melakukan ketaatan kepada Allah.

Sebuah hadist menyebutkan bahwa iman kita bisa diperbarui dengan memperbanyak mengucap kalimat tauhid.

Baca Juga: Sholat Tidak Khusyu dan Susah Untuk Fokus? Lakukan Beberapa Hal Ini Saran Ustadz Adi Hidayat

Hadist tersebut menyebutkan, iman bisa ditingkatkan dengan membaca Laa Ilaaha Ilallah.

Mengucap Laa Ilaaha Ilallah setiap hari akan meningkatkan iman kita.

Laa illaha ilallah adalah kalimat tauhid.

Dari Abu Hurairah RA, ia berkata, "Rasulullah SAW bersabda perbaharuilah keimanan kalian."

Baca Juga: Kasus Perselingkuhan Kian Viral, Ini Besaran Dosanya Bila Zina Istri Orang Kata Gus Baha

Ditanyakan, "Ya Rasulullah, bagaimanakah kami memperbaharui iman kami?"

Rasulullah bersabda, "Perbanyaklah mengucap Laa Ilaha Ilallah." (HR. Ahmad dan Thabrani).

Dari Jabir bin Abdillah berkata, tentang sabda Rasulullah.

"Aku mendengar Rasulullah SAW bersabda, dzikir yang paling utama adalah Laa Ilaha Ilallah, dan doa yang paling utama adalah Alhamdulillah." (HR. Tirmidzi).

Baca Juga: Jika Terdengar Suara Hewan ini, Maka Segera Panjatkan Doa, Kata Gus Baha: Pertanda Malaikat Berada Didekat

Maka dari itu, keimanan kita harus segera diperbaharui agar iman tetap kokoh dalam hati.

Dalam kajian lainnya, Gus Baha menambahkan, sebelum mengucap dzikir itu, baiknya awali dengan kata pembuka.

Kata Gus Baha, kalimat pembuka dzikir Laa Ilaha Ilallah ialah 'Fa'lam Annahu', kalimat itu sesuai dengan perintah dalam Al Qur'an.

"Sebetulnya, urutan dalam Al Qur'an itu Fa'lam Annahu La Ilaha Ilallah," jelas ulama assal Rembang ini.

Baca Juga: Hasil dari Amalan di Dunia Berubah Menjadi Sosok Ini, Begini Penjelasan Gus Baha

Allah SWT juga berfirman, "Sesungguhnya orang-orang yang beriman ialah mereka yang bila disebut nama Allah, gemetarlah hati mereka. Dan apabila dibacakan ayat-Nya, bertambahlah iman mereka karenanya. Dan hanya kepada Tuhanlah mereka bertawakal." (QS. Al-Anfal ayat 2).

Marilah kita sama-sama meningkatkan iman kita, dengan selalu berdzikir kepada-Nya kata Gus Baha.

Gus Baha selalu mengingatkan dalam kajiannya, dengan memperbanyak dzikir, maka iman kita kuat dan tidak mudah goyah dan gelisah.

Itulah penjelasan Gus Baha tentang pentingnya selalu mengamalkan dzikir kepada Allah SWT agar iman kita selalu kuat, dan dijauhkan dari rasa gelisah.***

Editor: Sutrisno Tola

Sumber: Yufid TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah