Ranking BWF Terbaru Bagas Maulana dan Muhammad Shohibul Fikri, Bintang Baru Juara Badminton All England 2022

- 22 Maret 2022, 01:20 WIB
Bagas Maulana dan Muhammad Shohibul Fikri, Peraih Medali Emas All England 2022/@badminton.ina
Bagas Maulana dan Muhammad Shohibul Fikri, Peraih Medali Emas All England 2022/@badminton.ina /

Dengan smash keras dari Marcus pun berhasil membawa Minions menang di laga semifinal All England 2022 itu ke gim poin dan menang di gim kedua dengan skor 21-13.

Pada gim ketiga, kedua pasangan ganda putra ini saling adu smash. Namun pada awal gim ketiga, angin segar pun membawa Bagas-Fikri untuk menuju kemenangan melaju ke babak final All England dengan skor 6-2.

Bagas-Fikri pun tampak terus menambahkan skornya dan meninggalkan jauh Minions hingga 7-2.

Minions pun mencoba kembali bangkit dengan berhasil mendapatkan skor 5. Akan tetapi Marcus sering melakukan kesalahan dengan memukul shuttlecock ke luar lapangan hingga skor 10-6.

Pertandingan pun semakin sengit antar kedua pasangan ini yang terus saling kejar mengejar skor diangka 10-8, unggul untuk Bagas-Fikri. Bagas-Fikri pun terus menekan Minions di gim ketiga ini dengan meninggalkan skor di angka 15-11, 16-11, 17-11.

Hingga akhirnya Bagas-Fikri pun berhasil menutup pertandingan ketiga dengan kemenangan 21-16 atas Minions.

Dikutip dari BWF, Bagas-Fikri saat ini menduduki ranking 28 dunia dengan perolehan poin 45,282.(Nahrul Muhilmi/Halo Youth)***

Halaman:

Editor: Sitti Marlina Idrus

Sumber: Haloyouth


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x