Punya Visual Maskulin dan Harga yang Hampir Sama, Inilah Perbandingan Toyota Kijang Inova Hybrid dan Wuling Al

- 19 Januari 2024, 12:00 WIB
Punya Visual Maskulin dan Harga yang Hampir Sama, Inilah Perbandingan Toyota Kijang Inova Hybrid dan Wuling Almaz Hybrid
Punya Visual Maskulin dan Harga yang Hampir Sama, Inilah Perbandingan Toyota Kijang Inova Hybrid dan Wuling Almaz Hybrid /

TERAS GORONTALO - Toyota Kijang Inova Hybrid dan Wuling Almaz Hybrid adalah pilihan mobil hybrid yang memiliki tampak visual yang maskulin.

Selain itu Toyota Kijang Inova Hybrid dan Wuling Almaz Hybrid juga memiliki harga yang hampir sama dan tentunya bisa dijangkau oleh kaum menengah ke atas.

Baca Juga: MOBIL BARU: Antara Fortuner 2024 dan Pajero Sport, Lebih Kece Mana? Intip Yuk!

Jika anda masih bingung ingin memilih antara Toyota Kijang Inova Hybrid atau Wuling Almaz Hybrid, maka anda perlu untuk membaca spesifikasi di bawah ini.

Kita akan bahas mulai dari mesin Toyota Kijang Inova Hybrid, mobil ini menggunakan mesin 1.987 cc 4-silinder, selain itu tenaga mesinnya 152/113 PS dan torsi mesinnya 197/206 Nm.

Sementara untuk Wuling Almaz Hybrid menggunakan mesin 1.999 cc 4-silinder dengan tenaga mesin 125/176 PS, dan juga torsi mesin 168/320 Nm.

Sementara untuk ukuran lebarnya Toyota Kijang Inova Hybrid memiliki ukuran lebar 1.850mm hanya berbeda sedikit dengan Wuling Almaz Hybrid yang lebarnya 1.835mm.

Toyota Kijang Inova Hybrid sendiri memiliki bobot 1.695 Kg dengan ban 205/65 R16 sementara untuk Wuling Almaz Hybrid bobotnya 1.720 Kg dengan ban 215/55 R18.

Untuk fitur keamanan sendiri Wuling Almaz Hybrid dilengkapi dengan 4 SRS airbag juga ABS+EBD+BA dan VSC+HSA serta ADAS.

Sementara untuk fitur keamanan dari Toyota Kijang Inova Hybrid yakni 2 SRS airbag, ABS+EBD+BA dan VSC+HSA.

Baterai untuk Toyota Kijang Inova Hybrid adalah 1.31 kWh NiMH, sementara untuk Wuling Almaz Hybrid adalah 1,8 kWh NMC.

Baca Juga: Yamaha Luncurkan Motor Unik Yamaha PG-1. Desain Body Klasik Serta Mesin yang Tangguh Sangat Cocok Untuk Gen Z

Punya keunggulan dan spesifikasi yang berbeda kedua mobil hybrid ini memiliki kisaran harga yang tidak jauh berbeda.

Kalau untuk Wuling Almaz Hybrid dia memiliki kisaran harga jual di pusaran 472.000.000.00.

Sementara untuk harga jual pasaran dari Toyota Kijang Inova Hybrid ada pada kisaran 458.000.000.00.

Silahkan pilih spesifikasi serta harga yang sesuai dengan keinginan dan tentukan pilihan mobil impian anda, Toyota Kijang Inova Hybrid atau Wuling Almaz Hybrid. ***

Editor: Siti Nurjanah

Sumber: Youtube mobilqu8542


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah