Dijadikan Jungler, Dua Hero Mobile Legend Ini Sangat Mematikan di Tahun 2022

- 10 Januari 2022, 23:24 WIB
Mobile Legends.
Mobile Legends. /Mobile Legends.

TERAS GORONTALO — Dalam bermain Mobile Legend, jungler merupakan elemen paling penting dalam sebuah tim. Karena selain sumber gold di tim, jungler juga penyumbang damage terbesar dibandingkan role lainnya di Mobile Legend.

Makanya dalam mode ranked Mobile Legend, jungler sering disalahkan jika tidak mampu menjalankan peran dengan baik. Hero di Mobile Legend pun tidak semua semua bisa dijadikan jungler. Sebab syarat Hero menjadi jungler di Mobile Legend harus memiliki skill dengan damage besar dan mobilitas yang tinggi.   

Nah di awal 2022 ini, ada beberapa Hero Mobile Legend sangat efektif jika dijadikan jungler, berkat adanya pembaharuan patch yang dilakukan Moonton selaku developer.   

Baca Juga: Natalia jadi Jungler, Popol Kupa di Nerf Pada Patch Baru Mobile Legend

Dilansir Teras Gorontalo dari Akun Youtube VY Gaming, di Patch note  1.6.48 yang akan rilis di akhir Januari 2022 ini,  terdapat dua Hero Mobile Legend dengan mobilitas tinggi yang di buff dan sangat efektif dijadikan jungler.

Pertama Harith

Hero pemilik skin eksklusif M1 World Championship ini, sangat efektif dijadikan jungler setelah Moonton meningkatkan kekuatan di early game. Skill satunya di buf damagenya, dari sebelumnya 145 sampai 270 plus 70 persen magic power naik menjadi 204 sampai 324 plus 84 persen magic power. Kemudian damage berikutnya juga naik yang dimana sebelumnya 435 sampai 810 naik menjadi 510 sampai 810.

Harith pernah menjadi rebutan di ajang M1. Salah satu player mampu mengeluarkan kemampuan Harith adalah Wannn, roster Evos Legend. RRQ Xinnn juga termasuk player pro menggunakan Harith.

Baca Juga: Player Solo Rank Mobile Legend Bisa Hindari Kehilangan Bintang di Patch Baru

Halaman:

Editor: Sutrisno Tola

Sumber: Berbagai Sumber Youtube VY Gaming


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x