Cek Fakta : Mahfud MD Sebut Motif Pembunuhan Sensitif, Ferdy Sambo Dulu Seorang Penulis Novel Dewasa?

14 Agustus 2022, 08:54 WIB
Cek Fakta : Mahfud MD Sebut Motif Pembunuhan Sensitif, Ferdy Sambo Dulu Seorang Penulis Novel Dewasa? /Kolase Twitter Komando Bhayangkara & Tangkapan Layar Twitter @jayapuraupdate/

TERAS GORONTALO – Saat menjadi bintang tamu dalam acara podcast Deddy Corbuzier, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD, sebut skenario yang dibuat mengerikan campur menjijikkan.

Bahkan dalam beberapa kesempatan, Mahfud MD kerap menyatakan bahwa motif pembunuhan Brigadir J , yang dilakukan oleh Irjen Pol Ferdy Sambo ini sensitif, dan hanya boleh didengar oleh orang dewasa saja.

Selang beberapa hari sejak pernyataan Menkopolhukam ini, tersebar kabar di media sosial bahwa Ferdy Sambo memang ahli membuat skenario sensitif dan dewasa karena latar belakang masa lalunya.

Baca Juga: Cuplikan CCTV Kronologi Pembunuhan Brigadir J Bocor, Putri Candrawathi Terekam Ganti Baju Karena Lakukan....

Pada Rabu, 10 Agustus 2022 lalu, beredar sebuah unggahan di media sosial Twitter yang cukup menggemparkan.

Di mana unggahan ini menyebutkan Ferdy Sambo pernah menjadi penulis novel dewasa, sebelum mengemban tugas sebagai abdi negara.

Sebuah potret berupa gambar dari sampul novel dewasa era 80-an ini, diunggah oleh akun Twitter @jayapuraupdate.

Seakan membenarkan pernyataan dari Mahfud MD, akun @jayapuraupdate ini lantas menambahkan caption pada unggahannya :

Baca Juga: Penampilan ‘Tak Biasa’ Bripka Matius Marey Jadi Sorotan Publik, Bolehkah Seorang Polisi Bertato?

“Pak Mahfud benar.. memang hanya untuk dewasa.. Ini sudah ada novelnya.. S ini Sambo k?”

Memang jika diperhatikan, pada sampul novel dewasa tersebut, tertulis dengan jelas nama penulisnya adalah Fredy S.

Lantas, apakah benar nama penulis Fredy S yang mengarang novel dewasa itu, memang merujuk pada Ferdy Sambo?

Mendapati hal ini, penulis pun melakukan penelusuran jejak sang penulis Fredy S.

Hingga akhirnya penelusuran penulis terhenti setelah menemukan informasi yang diunggah media berita Antara, Jumat, 12 Agustus 2022 lalu.

Diketahui, penulis novel dewasa yang ditampilkan dalam unggahan tersebut bukanlah Ferdy Sambo.

Lengkapnya, nama dari pengarang cerita dewasa ini adalah Fredy Siswanto.

Baca Juga: 3 Bukti Kedekatan Putri Candrawathi dan Brigadir J

Berdasarkan catatan sejarah pada situs Historia, Fredy Siswanto ini memiliki nama asli Bambang Eko Siswanto.

Dia dikenal sebagai komikus yang mengkhususkan diri pada novel bertema roman percintaan.

Tidak hanya itu, di masa kejayannya, Fredy Siswanto kerap menyebut dirinya sebagai ‘sastrawan kaki lima’.

Sedangkan faktanya, nama orang yang menjadi aktor utama dalam kasus pembunuhan Brigadir J ini adalah Ferdy Sambo, yang merupakan anak dari Irjen Pol (Purn) Pieter Sambo.

Di sisi lain, Kabareskrim Polri Komjen Pol Agus Andrianto mengaku sependapat dengan pernyataan yang diberikan oleh Mahfud MD.

Bahwa motif pembunuhan terhadap Brigadir J ini memang hanya boleh didengar oleh orang dewasa saja.

Baca Juga: Terungkap! Pengacara Brigadir J, Kamaruddin Miliki Rekaman Dahsyat?, Buat Jenderal Kepanasan

“Untuk menjaga perasaan semua pihak, biarlah jadi konsumsi penyidik dan nanti mudah-mudahan terbuka saat persidangan,” kata Komjen Pol Agus Andrianto, dalam konferensi pers pada Kamis, 11 Agustus 2022 lalu.

Hingga saat ini, meski telah ditetapkan empat orang sebagai tersangka dalam kasus tewasnya Brigadir J, motif pembunuhan tersebut masih menjadi misteri yang belum terungkap ke publik.

Sebagai informasi, saat artikel ini dibuat, unggahan pada akun Twitter @jayapuraupdate tersebut sudah diunggah ulang sebanyak 765 kali, dikomentari oleh 225 orang, dan disukai lebih dari 2000 pengguna Twitter.***

Disclaimer : Artikel ini telah tayang sebelumnya di portal berita Seputar Tangsel, dengan judul : “Cek Fakta : Ferdy Sambo Disebut Mahfud MD Bikin Skenario Sensitif, Dulu Pernah Jadi Penulis Novel Dewasa?”

 

Editor: Gian Limbanadi

Sumber: ANTARA Twitter @jayapuraupdate

Tags

Terkini

Terpopuler