Jika Tidak Ditemukan Polisi, Ternyata Ini Tujuan Dokter Spesialis Radiologi Faisal Bersama Wanita U

- 30 Mei 2022, 08:00 WIB
Jika Tidak Ditemukan Polisi, Ternyata Ini Tujuan Dokter Spesialis Radiologi Faisal Bersama Wanita U
Jika Tidak Ditemukan Polisi, Ternyata Ini Tujuan Dokter Spesialis Radiologi Faisal Bersama Wanita U /

TERAS GORONTALO – Hilangnya dokter spesialis radiologi Faisal sempat viral di Tolitoli akhirnya ditemukan polisi.

Belakangan viral di Tolitoli, dokter spesialis radiologi Faisal akhirnya ditemukan di sebuah penginapan di Kabupaten Buol, Sulteng, Jumat 26 Mei 2022.

Menariknya, saat ditemukan dokter spesialis radiologi Faisal ditemukan sedang bersama wanita berinisial U di sebuah penginapan.

Baca Juga: Bupati Tolitoli Amran Hi Yahya: Dokter Spesialis Radiologi Faisal Merupakan Aset Daerah

Dokter spesialis radiologi Faisal ini diketahui hendak menuju ke bandar udara di Gorontalo, kemudian naik pesawat untuk pergi bersama wanita berinisial U menuju Makassar.

Namun perjalanan dokter spesialis radiologi Faisal bersama wanita berinisial U tidak berjalan mulus dan berakhir di tangan polisi.

Kapolres Tolitoli AKBP Ridwan Raja Dewa, dalam konferensi pers Jumat 27 Mei 2022 siang menjelaskan mengenai kronologi lengkap kasus dokter spesialis radiologi Faisal.

Baca Juga: Dokter Spesialis Radiologi Faisal Sempat Hilang dan Viral, Bupati Tolitoli Amran Hi Yahya Beri Tanggapan

Menurut AKBP Ridwan Raja Dewa, setelah dokter Faisal dinyatakan hilang sejak 6 Mei 2022 lalu, pihaknya terus mencari petunjuk baru keberadaan sang dokter spesialis radiologi.

Dalam hasil oleh TKP, polisi menyimpulkan kalau kasus ini, tidak menyangkut lakalantas melainkan rekayasa dari dokters spesialis radiologi Faisal.

AKBP Ridwan Raja Dewa menyebut, ketika timnya melakukan pendalaman dan informasi dari masyarakat, polisi mendapati kalau dokter Faisal, berada di Kecamatan Basidondo.

Baca Juga: Viral Se Indonesia, Kisah Yana Supriatna Mirip Dengan Hilangnya Dokter Faisal Spesialis Radiologi

Setelah dikembangkan lanjut AKBP Ridwan, dokter spesialis radiologi Faisal, berada di Tomini, Kabupaten Parigi Moutong, pada 25 Mei 2022.

Kemudian, tim khusus yang dibentuk polisi bergerak ke Tomini, Kabupaten Parigi Moutong untuk mencari keberadaan dokter spesialis radiologi Faisal.

Setelah dari Kabupaten Parigi Moutong, dokter Faisal kembali ke Tolitoli, untuk menjemput wanita berinisial U.

Pada Kamis Kamis 26 Mei 2022, sekira pukul 01.15 Wita, dokter Faisal, menjemput wanita berinisial U di Tolitoli, hendak menuju ke arah Gorontalo.

Saat itu, dokter Faisal singgah beristirahat di salah satu penginapan di Paleleh Kabupaten Buol.

Mengetahui dokter spesialis radiologi Faisal berada di Paleleh, tim khusus polisi masih berada di Kabupaten Parigi Moutong, berkoordinasi dengan Polsek Paleleh.

Benar saja, ketika Polsek Paleleh melakukan penggerebekan, dokter spesialis radiologi Faisal ternyata sedang bersama wanita inisial U.

"Saat ini masih berstatus wajib lapor," kata AKBP Ridwan Raja Dewa, kepada Teras Gorontalo belum lama ini.

Beberapa waktu lalu, sejak dokter spesialis radiologi Faisal dikabarkan hilang pada 6 Mei 2022, asumsi atau rumor yang berkembang awalnya dikaitkan dengan mistis, dimana diduga dokter Faisal di culik jin penunggu batu besar.

Namun, kini asumsi dan rumor itu telah terpatahkan, dengan ditemukannya dokter spesialis radiologi Faisal bersama seorang wanita berinisial U.

Dan akhirnya misteri hilangnya dokter spesialis radiologi Faisal terpecahkan.

Berikut kronologi lengkap hilangnya dokter spesialis radiologi Faisal yang viral dan kini telah ditemukan:

1. Bersedekah Malam Hari Menggunakan Motor

Publik masih mempertanyakan kenapa dokter Faisal, bersedekah di malam hari dengan menggunakan motor.

Apalagi, untuk menuju Desa Lingadan, Kecamatan Dako Pamean, yang jaraknya memakan waktu sekitar 1 jam dari Kota Tolitoli.

Di samping itu, uang yang dibawa oleh Dokter Faisal sangat banyak sekira Rp40-an juta.

2. KTP, Handphone dan Tas Berisi Uang Raib

Saksi yang pertama kali menemukan motor milik dokter Faisal, bernama Sari, mendapati kendaraan roda dua dalam keadaan menyala.

Setelah Sari menyambangi kantor polisi setempat, hanya ada beberapa identitas pendukung milik dokter Faisal.

Di antaranya: kartu vaksin milik korban dan istrinya, helm, jaket, dan tas.

Namun, KTP, handphone dan tas yang berisi uang milik dokter Faisal, tidak ditemukan di lokasi kejadian.

3. Dikaitkan Hal Mistis

Hilangnya dokter Faisal tanpa jejak dikaitkan dengan hal mistis. Alhasil, sejumlah masyarakat berpartisipasi untuk menggelar sholawat di depan batu raksasa.

4. Anjing Pelacak Diterjunkan

Setelah 3 hari belum menemukan hasil, tim gabungan yang mencari sosok dokter Faisal, akhirnya terbantukan adanya anjing pelacak dari Polda Sulteng.

Alhasil, anjing pelacak menemukan petunjuk baru soal dokter Faisal.

Sosok dokter Faisal, terindikasi dijemput oleh kendaraan yang mengarah ke Kota Tolitoli.

Karena, hanya berjarak 5 Meter dari lokasi kejadian, anjing pelacak sudah tidak mencium lagi bau dari dokter Faisal.

5. Saksi Melihat dokter Faisal di Kilo 4

Seorang sopir rental memberi pengakuan kalau dia melihat sosok dengan orang yang mirip dengan dokter Faisal.

Sopir rental menyebut, kalau dirinya melihat orang mirip dokter Faisal, di Kilo 4, Kecamatan Basidondo.

Diketahui, Kilo 4, merupakan tempat resting area, bagi kendaraan yang akan bepergian dari Kabupaten Toli-toli Kota Palu dan begitu juga sebaliknya.

6. Sempat Merubah Status KTP

Rupanya dokter Faisal, memiliki niatan untuk mengganti status pekerjaan di KTP miliknya.

Dia ingin mengganti pekerjaannya dari dokter menjadi ASN.

7. Pernah Diteror Melalui Facebook

Berdasarkan informasi dirangkum, dokter Faisal sempat diteror oleh orang tak dikenal.

Dirinya, seringkali mendapat ancaman di akun media sosial Facebook, oleh oknum tak bertanggung jawab.

Sebelumnya, dokter spesialis radiologi Faisal, hilang tanpa jejak Jumat, 6 Mei 2022, sampai saat ini terus menyita perhatian publik.

Di Desa Momunu, Kecamatan Dako Pamean, ditemukan sepeda motor milik dokter spesialis radiologi Faisal, barang bukti lainnya seperti, tas, jaket dan Helm.

Kepolisian tetap berupaya untuk memecahkan kasus misteri hilangnya dokter spesialis radiologi Faisal yang viral ini.***

Editor: Agung H. Dondo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x