Kapolri Diminta Nonaktifkan Kadiv Propam Irjen Pol Ferdy Sambo Terkait Tewasnya Brigadir J

- 14 Juli 2022, 06:05 WIB
Kapolri Diminta Nonaktifkan Kadiv Propam Irjen Pol Ferdy Sambo Terkait Tewasnya Brigadir J
Kapolri Diminta Nonaktifkan Kadiv Propam Irjen Pol Ferdy Sambo Terkait Tewasnya Brigadir J /ANTARA

TERAS GORONTALO- Kasus tewasnya Brigadir J terkait penembakan di kediaman Kadiv Propram Irjen Pol Ferdy Sambo berbuntut panjang.

Institute for Security and Strategic Studies (ISESS) mendesak agar Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo segeral nonaktifkan Irjen Pol Ferdy Sambo.

Pengamat ISESS Bambang Rukminto menyebut bahwa tim yang dibentuk oleh Kapolri dinilai kurang untuk mengungkap perkara penembakan yang menewaskan Brigadir J.

Menurut Bambang Rukminto upaya untuk mengusut kasus penembakan tersebut dinilai memunculkan keragian di mata publik.

Baca Juga: Tragis! Dinikahi Raja Mesir, Ratu Farida Ternyata Dijadikan ‘Mesin’ Pembuat Bayi

"Semua juga harus dicoba. Kita apresiasi langkah yang dilakukan Kapolri membentuk tim pencari fakta yang melibatkan pihak eksternal, terutama Komnas Ham, mengingat Kompolnas masih diasosiasikan sebagai kepanjangan Polri," kata Bambang dikutip Teras Gorontalo dari Pikiran Rakyat com, Rabu, 13 Juli 2022.

"Seiring itu harusnya juga melakukan tindakan yang lebih konkrit diantaranya segera menonaktifkan Irjen Sambo sebagai Kadiv Propam untuk menjaga objektivitas penyelidikan," ujarnya menambahkan.

Penyelidikan terhadap kasus penembakam Brigadir J harus transparan.

Oleh karenanya, dia mewajarkan jika saat ini banyak publik yang ragu-ragu atas penjelasan Polri mengenai penanganan kasus ini. Semua akan bisa dijawab dengan menjamin akuntabilitas penyelidikan kepolisian.

Halaman:

Editor: Viko Karinda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah