Kapolri Mutasi 15 Anggota Terkait Kasus Brigadir J, Berikut Nama-Namanya

- 5 Agustus 2022, 10:14 WIB
Kapolri Mutasi 15 Anggota Terkait Kasus Brigadir J, Berikut Nama-Namanya
Kapolri Mutasi 15 Anggota Terkait Kasus Brigadir J, Berikut Nama-Namanya /PMJ News.com/

TERAS GORONTALO - Kapolri mulai menjawab tantangan publik terkait profesionalisme serta tranparansi Polri dalam pengungkapan penanganan kasus Brigadir J.

Sebagaimana komitmen Kapolri sebelumnya agar masalah ini dibuka secara transparan, jujur sehingga masyarakat dapat memahami kasus tersebut.

Dikutip dari PMJ NEWS, Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo melakukan gebrakan dengan mutasi terhadap 15 anggotanya terkait kasus kematian Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J.

Adapun mengenai Mutasi tersebut tertulis dalam Surat Telegram Nomor 1628/VIII/Kep/2022 tertanggal 4 Agustus 2022. Para personel yang dimutasi sedang diperiksa oleh tim khusus.

Baca Juga: Link Live Streaming Arema vs PSS Sleman di BRI Liga 1, Siaran Langsung Indosiar dan Vidio, Kick Off 20.30 WIB

"Yang dimutasi sebagai Pamen Yanma Polri dalam status proses riksa oleh Irsus Timsus," terang Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo, Kamis 4 Agustus 2022.

Sebelumnya, Kapolri juga melakukan hal yang sama terhadap Irjen Ferdy Sambo dari jabatan Kadiv Propam dan dimutasi sebagai perwira tinggi Pelayanan Markas (Yanma) Polri.

Sementara itu, Wakabareskrim Irjen Syahar Diantono kemudian ditunjuk untuk mengisi posisi Kadiv Propam Polri menggantikan Ferdy Sambo.

Kemudian, ada nama Brigjen Hendra Kurniawan yang awalnya menjabat sebagai Karo Paminal Divpropam Polri dimutasikan sebagai Pati Yanma Polri.

Halaman:

Editor: Viko Karinda

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x