Inilah Sosok Ahmad Taufan Damanik, Ketua Komnas HAM yang Sebut Ferdy Sambo Bos Mafia

- 5 September 2022, 14:30 WIB
Sosok Ahmad Taufan Damanik Ketua Komnas HAM sebelumnya juga sempat jadi sorotan karena pengakuannya telah membentak Irjen Ferdy Sambo hingga minta maaf.
Sosok Ahmad Taufan Damanik Ketua Komnas HAM sebelumnya juga sempat jadi sorotan karena pengakuannya telah membentak Irjen Ferdy Sambo hingga minta maaf. /foto Pikiran Rakyat/edit Teras Gorontalo/

Taufan Damanik mengaku telah mengingatkan hal tersebut pada penyidik kasus pembunuhan Brigadir J yang dilakukan Ferdy Sambo.

"Itu udah saya sampaikan kepada penyidik-penyidik, hati-hati jangan berpuas diri, seolah-olah sudah siap akan membawa ke pengadilan, memenangkan dakwaan. Belum tentu," ujarnya.

Ia kembali mengingatkan pada kasus yang mirip, yaitu kasus Marsinah beberapa tahun lalu. Dalam kasus Marsinah, ada tujuh saksi yang sekaligus juga terdakwa.

"Namanya saksi mahkota ya. Di pengadilan mereka saling membatalkan kesaksiannya," kenang Taufan Damanik.

Akhirnya tujuh terdakwa yang telah membatalkan kesaksiannya dibebaskan oleh hakim.

Karena hakim tak bisa membuktikan dengan alat bukti di pengadilan.

Sedangkan di kasus Ferdy Sambo, publik sudah mengira Ferdy Sambo akan dihukum.

"Hati-hati Sambo bukan orang sembarangan, puluhan tahun dia jadi reserse bukan gak tahu dia cara.... sebagai bos mafia dia tahu caranya kelar dari hukuman...," kekeh Taufan Damanik.

Taufan Damanik pun turut menceritakan saat melakukan wawancara dengan Ferdy Sambo.

"Waktu saya tanyain ada saat dia menangis, ada saat dia senyum.. seperti bahasa isyarat itu lu gak tahu ya siapa gua...," ujar Taufan.

Halaman:

Editor: Siti Nurjanah

Sumber: Jatim Network Instagram @kabarnegri


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah