Tes Kebohongan, Poligraf Akan Buat Putri Candrawathi Hingga Kuat Maruf Mengaku di Balik Kematian Brigadir J?

- 6 September 2022, 17:10 WIB
Tes Kebohongan, Poligraf Akan Buat Putri Candrawathi Hingga Kuat Ma'ruf Mengaku di Balik Kematian Brigadir J?
Tes Kebohongan, Poligraf Akan Buat Putri Candrawathi Hingga Kuat Ma'ruf Mengaku di Balik Kematian Brigadir J? /Tangkap layar Youtube Sains Bro/ Kolase Pikiran rakyat/

TERAS GORONTALO - Pihak kepolisian terus mengupayakan untuk membongkar kebenaran dibalik pembunuhan Brigadir J.

Hampir memasuki 2 bulan, Kepolisian sudah berhasil melakukan beberapa gerakan diantaranya menyeret beberapa nama seperti Kadiv Propam Ferdy Sambo dan anggota kepolisian lainnya.

Tidak hanya itu, nama lain seperti Putri Candrawathi yang juga merupakan istri Ferdy Sambo hingga Kuat Ma'ruf juga ikut ditetapkan sebagai tersangka.

Ada beberapa hal yang dianggap masih janggal sehingga pihak penyidik melakukan tes kebohongan dengan poligraf.

Dilansir dari Antara, Penyidik Direktorat Tidak Pindana Umum (Dittipidum) Bareskrim Polri hari ini, Selasa menjadi jadwal pemeriksaan menggunakan uji kebohongan atau poligraf terhadap Putri Candrawathi, tersangka pembunuhan Brigadir J.

Baca Juga: Pernah Copot 5 Jenderal, Inilah Sosok Idham Aziz, Eks Kapolri Yang Dekat Dengan Ferdy Sambo, Berikut Profilnya

Direktur Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) Bareskrim Polri Brigjen Pol. Andi Rian Djajadi mengatakan selain Putri Candrawathi, pemeriksaan uji kebohongan juga dilakukan kepada saksi Susi, asisten rumah tangga keluarga Irjen Pol. Ferdy Sambo.

"Hari ini PC dan Susi," kata Andi.

Andi mengatakan kebohongan (poligraf) ini dilaksanakan di Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Polri yang terletak di kawasan Sentul, Kabupaten Bogor.

Halaman:

Editor: Gian Limbanadi

Sumber: ANTARA YouTube Sains Bro


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x