Dugaan Putri Candrawathi Alami Pelecehan Seksual, Komnas HAM Ngotot Punya Alasan Ini! Refly Harun: Agak Aneh

- 7 September 2022, 21:34 WIB
Dugaan Putri Candrawathi Alami Pelecehan Seksual, Komnas HAM Ngotot Punya Alasan Ini! Refly Harun: Agak Aneh
Dugaan Putri Candrawathi Alami Pelecehan Seksual, Komnas HAM Ngotot Punya Alasan Ini! Refly Harun: Agak Aneh /

TERAS GORONTALO - Pernyataan Ahmad Taufan Damanik selaku Ketua Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) tentang pelecehan seksual yang diduga dilakukan Brigadir J terhadap Putri Candarawathi disorot oleh Ahli Hukum Tata Negara Refly Harun.

Tampaknya, Komnas HAM begitu kuat mempertahankan dugaan pelecehan seksual yang dialami oleh istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi.

Hal ini pun membuat Refly Harun merasa aneh dengan sikap Komnas HAM tersebut, yang ngotot dengan dugaan mereka terhadap pelecehan seksual yang dilakukan oleh Brigadir J terhadap Putri Candrawathi.

Ia juga merasa aneh, Karena dugaan tersebut hanya berdasarkan kesaksian dari orang-orang yang mempunyai kepentingan dalam kasus Ferdy Sambo tersebut, seperti sang istri Putri Candrawathi, Kuat Ma’ruf, Bripka Ricky Rizal dan Susi.

"Tapi maksud saya memang agak aneh kalau dilandaskan pada kesaksian itu begitu saja," ujar Refly Harun.

Baca Juga: Diduga Ada Upaya Membebaskan Ferdy Sambo Dari Hukuman Berat, Refly Harun: Masuk Akal Ya Kalau Sekarang...

Menurut Refly Harun, terkait dugaan pelecehan seksual Brigadir J terhadap Putri Candarawathi yang direkomendasi oleh Komnas HAM tersebut sudah banyak mendapatkan kritik.

Kritik tersebut diantaranya dari Mantan Kabareskrim Polri Komjen (Purn) Susno Duadji dan Anggota Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni.

Pernyataan pelecehan seksual Putri Candrawathi  tersebut tetap dipertahankan oleh Komnas HAM meski sebelumnya telah dihentikan penyidikannya.

Halaman:

Editor: Abdul Imran Aslaw

Sumber: YouTube Refly Harun


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah